TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Longsor di Bukit Bintang Dikhawatirkan Pengaruhi Jumlah Wisatawan    

Wisatawan bisa melalui 3 jalur alternatif yang telah disiapkan

Rekayasa lalu-lintas di Bukit Bintang. (Dok. Polres Bantul)

Gunungkidul, IDN Times - ‎Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul mengaku khawatir dampak jalan amblas di kawasan Bukit Bintang akan berdampak pada kunjungan wisata di Bumi Handayani.

1. Wisatawan diminta untuk lebih bersabar saat melalui Jalan Jogja-Wonosari‎

Sedekah laut Pantai Baron.(Dok.Kominfo Gunungkidul)

Kepala Dinas Pariwisata, Kabupaten Gunungkidul, Muhammad Arif Aldian meminta wisatawan yang akan berkunjung ke objek wisata di Gunungkidul untuk lebih bersabar.
Jalan longsor menyebabkan arus lalu-lintas yang melalui Jalan Jogja-Wonosari mengalami antrean akibat diterapkan sistem buka-tutup untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan yang panjang.

"Kondisi ini tentunya membuat kami khawatir kunjungan wisatawan ke Gunungkidul akan terdampak (menurun). Apalagi belum diketahui kapan perbaikan jalan utama Jogja-Wonosari ini akan dimulai," katanya, Kamis (3/11/2022).

Baca Juga: Separuh Jalan di Bukit Bintang Bantul Amblas Akibat Longsor

Baca Juga: 5 Wisata Embung di Gunungkidul yang Menyegarkan Mata

2. Gunakan jalur alternatif untuk menuju objek wisata‎

Kebun Bunga Amarilis di Gunungkidul Kembali Mekar.(IDN Times/Daruwaskita)

Menurutnya jalan yang rusak ini merupakan jalur utama bagi wisatawan yang akan berkunjung ke Gunungkidul baik menggunakan bus atau mobil pribadi. "Akhir pekan kunjungan wisatawan terbanyak melalui Jalan Jogja-Wonosari," ucapnya.‎

Pihaknya menghimbau kepada wisatawan yang akan berkunjung ke Gunungkidul menggunakan jalur alternatif yang disiapkan oleh aparat kepolisian dan Dinas Perhubungan.

"Silakan menggunakan jalur alternatif untuk menuju destinasi wisata yang telah disiapkan oleh pihak terkait," katanya.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Air di Gunungkidul Ini Cocok untuk Healing

Verified Writer

Hironymus Daruwaskita

Main sambil kerja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya