TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Siswa SMP Negeri 1 Cangkringan Kesurupan saat Upacara Bendera 

TRC BPBD hingga ustad ikut membantu menangani siswa

Ilustrasi Pelajar (SMP). IDN Times/Mardya Shakti

Sleman, IDN Times - Sejumlah siswa SMP Negeri 1 Cangkringan mengalami kesurupan. Keterangan dari Kepala SMPN 1 Cangkringan, Hadi Suparno menyebut kejadian terjadi saat pelaksanaan upacara bendera. "Pas upacara ada anak yang pusing terus ditolong dibawa ke UKS (Usaha Kesehatan Sekolah)," kata Hadi, Senin (16/1/2023). 

Siswa yang pusing kemudian diusahakan dibawa ke UKS. Pada awalnya siswa tersebut dipapah. "Karena mau dipapah, supaya lebih cepat terus dibopong," ujarnya.

 

 

1. Mendengar teriakan, siswa lain ikut histeris

Ilustrasi Pelajar. (IDN Times/Mardya Shakti)

Saat siswa yang pusing tersebut dibopong, ada siswa lain yang histeris. Siswa tersebut juga berteriak. Kemudian, beberapa siswa lain juga berteriak histeris. "Teman-temannya yang lain, karena mendengar teriakan takut. Beberapa ada yang teriak takut," kata Hadi.

Diungkapkan oleh Hadi, awalnya tiga siswa yang histeris, kemudian yang lainnya ikut berteriak. "Tadi karena teriakan banyak yang dengar, kemudian banyak yang takut juga. Sekitar belasan, tapi intinya hanya tiga, yang lain dengar ikut takut," ungkapnya.

Baca Juga: Siswa SMP asal Sleman Kesurupan saat Study Tour di Bali

2. Sejumlah pihak turut membantu

Ilustrasi Pelajar (SMP). IDN Times/Mardya Shakti

Akhirnya para siswa bisa ditenangkan, dengan bantuan Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (TRC BPBD), hingga ustad. Para siswa juga dipulangkan lebih awal. Sekolah meminta siswa belajar di rumah.

"Ada beberapa ustad, dan orang pintar ikut membantu. Dari Polsek juga ikut membantu menenagkan," ujar Hadi.

Baca Juga: 11 Destinasi Wisata Hits di Kaliurang, Puas Memandang Gunung Merapi 

Berita Terkini Lainnya