TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Atap SD Gunungkidul Runtuh Disdikpora DIY Minta Peninjauan Bangunan   

Atap runtuh pukul 07.00 WIB saat siswa mulai belajar 

Atap di SD Muhammadiyah Bogor, Playen, Gunungkidul, runtuh dan menimpa murid. (Dok. Istimewa)

Yogyakarta, IDN Times – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) angkat bicara tentang atap SD Muhammadiyah di Bogor, Playen, Selasa (8/11/2022) runtuh saat pelajaran berlangsung.

Kepala Disdikpora DIY, Didik Wardaya mengatakan permasalahan gedung akan berkomunikasi dengan dinas pendidikan kabupaten. “Kalau jenjang SD dan SMP kita komunikasi dengan teman di Kabupaten Kota. Kebetulan yang itu satuan pendidikan diselenggarakan oleh masyarakat. Kita komunikasi dengan penyelenggara pendidikan itu sendiri,” ucap Didik, Selasa (8/11/2022).

1. Konsep bangunan perlu dipertimbangkan

Kepala Disdikpora DIY, Didik Wardaya. (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo).

Disdikpora DIY akan melihat langsung kondisi sekolah yang mengakibatkan sejumlah anak mengalami luka-luka tertimpa atap. 

“Kalau masalah pindah dan tidak pindah kita lihat, kalau dulu sekolah-sekolah di Kawasan Rawan Bencana (KRB) seperti 100 meter dari jalur sungai, pelan-pelan kita pindahkan. Artinya kita menjauh dari itu, direlokasi. Seperti dulu contoh SMK Cangkringan itu juga sudah kita pindahkan dan banyak sekolah yang sudah dipindahkan,” ujar Didik.

Baca Juga: Atap Kelas SD Muhammadiyah Gunungkidul Runtuh, Sejumlah Murid Terluka 

2. Jika bangunan masuk rawan bencana, Disdikpora DIY minta dihindari

Atap kelas runtuh timpa murid di Gunungkidul.(Dok.Istimewa)

Terkait bangunan jika termasuk rawan bencana, Didik meminta untuk dihindari atau tidak digunakan. Laporan itu akan diteruskan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk dilakukan renovasi.

"Kita antisipasi dan mitigasi, kalau memang bangunan tersebut memang rawan seharusnya tidak dipakai. Sekolah akan melapor ke Disdikpora lalu dinas melapor ke PU dan akan meneliti dan mengerjakan," terangnya.

 

Baca Juga: 5 Daya Tarik Pantai Peyuyon, Hidden Gem Eksotis di Gunungkidul

Berita Terkini Lainnya