TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Aturan Ganjil Genap di Hutan Pinus, Puluhan Kendaraan Putar Balik  

Aturan ganjil dan genap dilakukan hingga besok Minggu

Uji coba pembukaan tempat wisata Hutan Pinus Sari Mangunan, Bantul. IDN Times/Daruwaskita

Bantul, IDN Times - ‎Puluhan kendaraan bermotor hari ini Sabtu (18/9/2021) terpaksa putar balik, meninggalkan kawasan tempat wisata Hutan Pinus Sari, Mangunan.

Hal ini disebabkan adanya aturan genap dan ganjil bagi kendaraan wisatawan yang mulai diberlakukan Jumat (17/9/2021) hingga Minggu (19/9/2021). Aturan tersebut diberlakukan untuk meminimalkan kerumunan di uji coba tempat wisata.  

 

 

Baca Juga: Awal Uji Coba Wisata Hutan Pinus, Susah Sinyal hingga Sepi Pengunjung 

1. Paling banyak kendaraan bermotor yang diputar balik balik adalah kendaraan bermotor roda dua‎

Kepala Dinas Perhubungan Bantul. Aris Suhariyanta. IDN Times/Daruwaskita

Kepala Dinas Perhubungan Bantul, Aris Suharyanta mengatakan puluhan kendaraan bermotor milik wisatawan yang diputar balik dianggap tidak sesuai dengan aturan ganjil genap.

"Ya memang paling banyak kendaraan bermotor roda dua yang kita putar balik,"ujarnya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Sabtu (18/9/2021) petang.

Petugas memulangkan sebanyak empat kendaraan roda enam, 14 unit roda empat, dan 26 buah motor.

2. Jumat (17/9/2021) kendaraan bermotor wisatawan tak ada yang diputar balik‎

Petugas memutarbalikkan kendaraan bermotor wisatawan yang akan berkunjung ke objek wisata di Gunungkidul(doc.Sar Satlinmas Wilayah I Gunungkidul))

Aris mengingatkan uji coba pemberlakuan ganjil genap untuk kendaraan bermotor wisatawan akan berlangsung hingga Minggu (19/9/2021) besuk.

"Petugas gabungan tetap akan melakukan penyekatan kendaraan bermotor milik wisatawan yang kebetulan untuk Minggu (19/9/2021) adalah nomor kendaraan bermotor ganjil," ucapnya.

Berita Terkini Lainnya