9 Potret Afgan Manggung di Yogyakarta, Duet Bareng Lyodra

Penyanyi solo ternama Afgan masih sibuk dengan aktivitas menyanyinya. Baru-baru ini, pria kelahiran 1989 itu manggung di Yogyakarta, tepatnya dalam konser Rhapsody Nusantara di Candi Prambanan, Sleman, Sabtu (11/5/2024) lalu.
Tak sendiri, kali ini Afgan nyanyi bersama Lyodra Ginting. Apalagi keduanya memang memiliki lagu duet yang berjudul "Ada". Selama manggung, kedua penyanyi berhasil menghibur para penggemar. Yuk, disimak beberapa potretnya di bawah ini!
1. Sibuk manggung, kali ini Afgan tampil menghibur para penonton di Jogja. Pengalaman seru!

2. Berlokasi di kawasan Candi Prambanan, Afgan siap, nih, buat menghibur para penonton dengan suara merdunya

3. Meski penampilannya simpel, Afgan memberikan penampilan totalitas di atas panggung dengan membawakan lagu-lagunya

4. Selama acara, ia tampil energik dan dijamin membuat siapa pun terpukau dengan aksi panggungnya

5. "Selalu suka sama jogja! makasii yaa yang sabtu kemarin udah dateng. jangan bosen-bosen ya", Tulis Afgan lewat caption instagramnya

6. Penonton yang hadirnya pun tampak ramai dan membuat suasana malam semakin meriah. Seru abis, deh!

7. Bahkan potret dari penonton yang antusias diabadikan Afgan di media sosialnya. Penyanyi yang sayang sama penggemarnya, ya!

8. Afgan tampak menerima hadiah dari penonton. Sepertinya itu bunga dan beberapa foto. So sweet banget!

9. Acara semakin meriah saat Afgan mengajak partner duetnya, Lyodra untuk naik ke atas panggung. Kolaborasi yang asyik!

Saat Afgan manggung di suatu tempat, memang selalu dipenuhi oleh para penggemar. Semua antusias dengan penampilan pria yang khas dengan lesung pipi itu. Apalagi kali ini ia mengajak Lyodra, lho, dan pastinya semakin asyik!