TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSS Sleman Pengin Maksimalkan Kuota Pemain Asing

Saat ini sudah miliki 6 pemain ingin tambah 2 lagi

Lambang PSS Sleman (Pssleman.id)

Sleman, IDN Times - Presiden Direktur PSS, Gusti Randa memastikan akan merekrut dua pemain asing meski saat ini sudah memiliki enam legiun asing pada skuat Super Elang Jawa.

"Masih kurang ada dua pemain. Kami jadi salah satu tim yang melengkapi 8 pemain asing, kami kurang dua pemain asing," kata Gusti Randa, Jumat (12/7/2024).

 

 

 

1. Pemain asing kemungkinann ditempatkan di posisi tengah dan belakang

Gusti Randa menekankan, pengaturan komposisi skuad sepenuhnya ada di tangan Pelatih Wagner Lopes. Tapi, dia melihat sisa kuota dua pemain asing akan dioptimalkan untuk memperkuat lini tengah dan belakang.

"Kayaknya harus (posisi) defend dan di midfield. Dari tahun kemarin evaluasi, dari midfield, defend dan forward. Dua itu saya kira di defender dan midfield," ujar Gusti Randa.

Sebagai informasi, PSS telah memiliki enam pemain asing rekrutan baru, yaitu Alan Jose Bernardon (kiper), Cleberson Martins de Souza (bek), Betinho Filho dan Moon Chang-Jin (gelandang), Gustavo Tocantins serta Danilo Alves (penyerang).

2. Nasib Jonathan Bustos

Jonathan Bustos (twitter.com/Indostransfer)

Gusti Randa merespons ramainya para fans PSS di media sosial yang mengharapkan Jonathan Bustos untuk tetap bersama musim ini. Mereka meminta pemain asal Argentina itu dipertahankan menimbang berkontribusinya pada musim lalu.

Gusti Randa mengatakan, manajemen menyerahkan seluruh keputusan perihal pemain kepada pelatih yang memiliki kewenangan penuh atas pengaturan skuad.

"Kebutuhan pemain itu seluruhnya menjadi kewenangan pelatih. Entah itu si anu si anu si anu, itu semua kewenangan pelatih," ungkap Gusti.

Baca Juga: 9 Pemain Baru PSS Sleman 2024/2025, Banyak dari Brasil

Verified Writer

Tunggul Kumoro Damarjati

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya