TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Harga Tiket Pertandingan PSS Sleman Naik, Apa Alasannya?

Simak harga tiketnya di sini

Lambang PSS Sleman (Pssleman.id)

Intinya Sih...

  • PSS Sleman naikkan harga tiket pertandingan menjelang laga kandang kontra Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo.
  • Keputusan menaikkan harga tiket merupakan hal berat bagi PSS, namun biaya operasional tim juga meningkat karena pertandingan harus digelar di Solo.
  • Pembeli tiket akan mendapatkan asuransi untuk jaminan keamanan selama perjalanan dan di dalam stadion.

Sleman, IDN Times - PSS Sleman buka suara terkait kenaikan harga tiket pertandingannya menjelang laga kandang kontra Persik Kediri yang akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (19/8/2024) malam.

Presiden Direktur PSS Gusti Randa menjelaskan, kenaikan harga tiket ini tak lepas dari lokasi pertandingan yang terpaksa harus digelar di Solo. Pasalnya, kandang Laskar Sembada, Stadion Maguwoharjo hingga kini masih dalam tahap renovasi.

1. Keputusan berat untuk PSS

Presiden Direktur PT PSS, Gusti Randa. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Gusti Randa mengatakan, langkah menaikkan harga tiket pertandingan merupakan keputusan yang berat bagi PSS. Mengingat, para pendukung PSS tentunya akan lebih membutuhkan perjuangan untuk menonton tim kesayangan mereka.

"Harus diakui keputusan ini cukup berat untuk kami lakukan karena kami tahu perjuangan PSS Fans sangatlah besar untuk pergi ke Solo," ujarnya Gusti Randa dalam keterangannya, Kamis (15/8/2024) malam.

"Hal tersebut membuat kami sulit untuk menaikkan harga tiket pertandingan, walaupun pada akhirnya tetap harus kami lakukan," ujarnya.

2. Biaya operasional meningkat

Lebih lanjut Gusti Randa menjelaskan, pertandingan yang harus digelar di Solo membuat biaya operasional tim meningkat. Hal ini tak lepas dari proses renovasi di Stadion Maguwoharjo yang memang belum selesai dikerjakan.

"Dengan biaya operasional yang meningkat di Stadion Manahan, kami mau tidak mau harus mengambil keputusan itu (menaikkan harga tiket)," kata Gusti Randa.

PSS, disampaikan oleh Gusti Randa, juga meminta maaf kepada fansnya karena keputusan menaikkan harga tiket pertandingan tersebut.

"Kami tentu meminta maaf untuk hal tersebut namun kami berharap PSS Fans dapat mengerti tentang keputusan yang diambil," tuturnya.

Baca Juga: Lakukan Evaluasi, PSS Pastikan Makin Solid Lawan Persik Kediri

Verified Writer

Tunggul Kumoro Damarjati

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya