TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Usai Hujan, Sinkhole dengan Kedalaman 5 Meter Muncul di Gunungkidul

Sudah ada 33 sinkhole selama tahun 2018-2020‎

Sinkhole di Kabupaten Gunungkidul. IDN Times/Daruwaskita

Gunungkidul, IDN Times - Setelah turun hujan, warga di Dusun Karangasem, Desa Karangasem, Kecamatan Girisubo, Gunungkidul dihebohkan dengan munculnya lubang menganga di area lahan pertanian.

Lubang menganga di area lahan pertanian ini menyerupai fenomena sinkhole. Sinkhole tersebut berbentuk lingkaran. Sinkhole sendiri muncul akibat hilangnya lapisan tanah atau bantalan batuan yang disebabkan terjadinya pengikisan air.

Baca Juga: Selain Surabaya, 7 Kota Ini Juga Alami Fenomena Sinkhole

1. Sinkhole diduga terjadi pada hari Jumat, 3 Januari 2020

Sinkhole di Kabupaten Gunungkidul. IDN Times/Daruwaskita

Kepala Dusun Karangawen, Yuono mengatakan kejadian lubang yang menganga di area lahan pertanian diketahui ketika seorang warga ingin ke ladang. Saat di lokasi justru mendapati adanya lubang menganga di ladangnya.

"Hujan deras terjadi tanggal 3 kemarin, tapi baru diketahui Sabtu (4/1). Kedalaman lubang sekitar 5 meter dengan diameter mencapai 3 meter," katanya, Senin (6/1).

2. 33 Sinkhole muncul selama 2 tahun

Ilustrasi hujan lebat. pixabay.com/Kammy27

Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul, Edy Basuki mengatakan sinkhole terjadi akibat intensitas hujan yang tinggi.

"Kalau akumulasi dari tahun 2018-2020 jumlah sinkhole yang terdata mencapai 33 sinkhole," ujarnya. 

Kejadian tanah amblas bukan pertama kalinya namun pada tahun 2018 juga ada 2 lubang yang berada di area pertanian Dusun Karangawen.

Baca Juga: BMKG Yogyakarta Ingatkan Potensi Bencana Hidrometereologi 

Berita Terkini Lainnya