TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kasus COVID-19 di Bantul Mulai Melandai

Puncak COVID-19 gelombang ketiga masih belum bisa dipastikan

Kepala Dinas Kesehatan Bantul, Agus Budi Raharja (kiri).(IDN Times/Daruwaskita)

Bantul, IDN Times - ‎Dalam satu pekan terakhir, angka pasien COVID-19 yang sembuh lebih tinggi dibandingkan konfirmasi kasus baru. Meski begitu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul belum bisa memastikan apakah kasus COVID-19 sudah mencapai puncaknya atau belum.

"Kalau dilihat dari kasus sembuh dengan penambahan kasus baru COVID-19 dalam satu pekan ini lebih banyak kasus sembuhnya. Namun, kita belum bisa memastikan apakah Bantul sudah melewati puncak kasus COVID-19 pada gelombang ketiga ini," kata Kepala Dinkes Bantul, Agus Budi Raharja, Sabtu (12/3/2022).

Baca Juga: Bantul Jadi Daerah Percontohan Nasional Penurunan Stunting

1. Kepastian puncak penularan COVID-19 akan diketahui akhir Maret ini

ilustrasi virus corona (IDN Times/Mardya Shakti)

Pihaknya, kata Agus, baru bisa memastikan puncak COVID-19 sudah berlangsung setelah akhir bulan Maret ini dengan catatan tren kasus sembuh terus meningkat dibandingkan penambahan kasus baru COVID-19.

"Tren kasus sembuh lebih tinggi dibandingkan kasus baru COVID-19 linier dengan perkembangan kasus COVID-19 tingkat nasional yang kasus sembuhnya lebih tinggi dibandingkan kasus baru pasien COVID-19," tuturnya.

2. Jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit dan selter milik kabupaten menurun‎

ilustrasi pasien COVID-19 berhasil sembuh (ANTARA FOTO/Kornelis Kaha)

Agus mengatakan, meningkatnya jumlah pasien COVID-19 yang sembuh juga berpengaruh terhadap tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit rujukan COVID-19 maupun di selter milik kabupaten.

"Jauh menurun pasien yang dirawat di rumah sakit maupun yang dirawat di selter yang dikelola Pemkab Bantul," ungkapnya.

Baca Juga: PPKM Level 4, Pemkab Bantul Tetap Buka Semua Tempat Wisata 

Berita Terkini Lainnya