Menu Favorit di Tempo Gelato Prawirotaman dan Cara Pesannya

Buat yang baru pertama kali, wajib baca sampai habis!

Intinya Sih...

  • Tempo Gelato Prawirotaman menyajikan 65 rasa gelato, dengan 10 best seller termasuk Nutella, Oreo, dan Thai Tea.
  • Lokasi Tempo Gelato dekat pusat Kota Jogja, buka setiap hari pukul 09.00-22.30 WIB, dengan harga mulai dari Rp25 ribu hingga Rp120 ribu.
  • Cara pesan di Tempo Gelato mudah, cukup datang ke meja kasir dan pilih ukuran serta rasa yang diinginkan, serta hanya menerima pembayaran tunai.

Menu favorit di Tempo Gelato Prawirotaman setiap orang mungkin berbeda. Namun, tahukah kamu kalau varian gelato di Tempo Gelato Jogja ini jumlahnya sampai 65 rasa? Buat kamu yang baru pertama kali mampir, tentu bingung sekaligus kalap harus coba yang mana.

Tenang, berikut ini 10 rasa best seller, cara pesan, harga, dan tips berkunjung yang wajib kamu pahami. Biar saat datang jadi lebih enjoy dan bisa menikmati suasananya. Catat, ya!

1. Alamat dan jam operasional Tempo Gelato Prawirotaman

Menu Favorit di Tempo Gelato Prawirotaman dan Cara Pesannyapotret tempo gelato jogja (unsplash.com/@plegmasena)

Bisa dibilang letak Tempo Gelato Prawirotaman cukup dekat dari pusat Kota Jogja, tepatnya di Prawirotaman yang terkenal sebagai kawasan yang ramai bule. Sedangkan dari Jalan Malioboro hanya membutuhkan waktu tempuh selama 16-20 menit perjalanan dengan kendaraan bermotor.

Kamu bisa datang setiap harinya mulai pukul 09.00-22.30 WIB. Meski masih selalu ramai, tapi kini antrean di Tempo Gelato Prawirotaman sudah tak mengular seperti dulu. Sebaiknya datang di weekdays sebelum atau sesudah jam makan kalau tak ingin antre lama. 

Alamat lengkap: Jalan Prawirotaman Nomor 38B, Brontokusuman, Kapanewon Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

2. Cara pesan dan harga di Tempo Gelato Prawirotaman

Menu Favorit di Tempo Gelato Prawirotaman dan Cara Pesannyapotret Tempo Gelato Prawirotaman, Jogja (IDN Times/Dyar Ayu)

Baru pertama kali datang ke Tempo Gelato? Gak usah bingung perihal cara pesannya karena kamu hanya perlu menghampiri meja kasir, pilih menu favorit di Tempo Gelato Prawirotaman, lalu tentukan mau menggunakan cup small, medium, atau large atau menggunakan cone, kemudian bayar secara cash. 

Berikut harga terbaru di Tempo Gelato Prawirotaman yang perlu kamu tahu: 

  • Cone (maksimal 2 rasa): Rp30 ribu
  • Cup Small (maksimal 2 rasa): Rp25 ribu
  • Cup Medium (maksimal 3 rasa): Rp45 ribu
  • Cup Big (maksimal 4 rasa): Rp70 ribu
  • Cup Extra Big (maksimal 5 rasa) : Rp120 ribu

Baca Juga: 7 Kedai Gelato Enak Jogja, Pilihan Rasa dari Cokelat hingga Lavender  

3. Daftar menu favorit di Tempo Gelato Prawirotaman

Menu Favorit di Tempo Gelato Prawirotaman dan Cara Pesannyailustrasi rasa favorit di tempo gelato jogja (pexels.com/@pexels-user-498236808)

Ini lah dia 10 top flavor di Tempo Gelato Prawirotaman yang bisa kamu jadikan referensi pilihan. Karena bisa mix dua sampai lima rasa, jangan ragu buat explore dan tentukan sendiri kesukaanmu!

  • Nuttela
  • Lollipop
  • Oreo
  • Pistachio
  • Thai Tea
  • Chocolate
  • Matcha tea
  • Kemangi
  • Vanilla choco
  • Caramel mix fruit

Jangan lupa untuk membawa uang pas karena sampai artikel ini ditulis, mereka hanya melayani pembayaran tunai. Dan gak ada salahnya buat mencoba menu favorit di Tempo Gelato Prawirotaman secara umum di atas. Siapa tahu juga sesuai seleramu! 

Baca Juga: Milk by Artemy, Kedai Susu dan Gelato di Tengah Kota Yogyakarta

Dyar Ayu Photo Community Writer Dyar Ayu

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya