5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!

Awas, artikel ini bisa bikin kamu ngiler lho!

Kamu pasti sudah pernah dengar soal artisan bakery atau cake yang sekarang ini sedang naik daun. Namun sebelumnya, tahukah kamu apa yang membedakan artisan bakery dengan toko roti biasa? Artisan bakery adalah roti yang dibuat secara handmade dan jumlahnya terbatas. Ada juga yang berpendapat bahwa produk artisan bakery hanya dibuat dengan cara tradisional.

Nah, di Yogyakarta sendiri sudah banyak artisan bakery yang menjual beragam pilihan cake, lho. Yuk, kita simak! 

1. Kebun Roti

5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!Red Velvet Gluten Free Cupcake buatan Kebun Roti - IDN Times/Rijalu Ahimsa

Sudah pernah dengar Kebun Roti? Jika belum, kamu wajib mengunjungi dan menjajal roti buatan pasangan Siane Caroline dan Ahmad Solihin. Kebun roti adalah nama artisan bakery yang buka di kawasan Manggung, Caturtunggal, Depok, Sleman. Seperti penjaja roti artisan lainnya, Kebun Roti membuat rotinya secara handmade dan berbahan dasar alami, sehingga lebih sehat.

Mau cicip tapi bingung karena menunya yang beragam? Tenang, kamu bisa mencoba yang terpopuler seperti apple pie, korean chikin burger, dan sourdough yang menggunakan ragi alami. Eits, gak hanya aneka cake saja, kamu juga bisa mencoba es krim buatan Kebun Roti yang berbahan dasar buah. Namun ingat, kalau mau memborong di Kebun Roti, wajib  membawa tas belanja sendiri sebab mereka tidak menyediakan kantong plastik.

Alamat: Jalan Pandega Duta III Nomor 2, Manggung, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta
Hari dan jam buka: Senin sampai Sabtu, jam 14.00-22.00

Baca Juga: Sambut Hari Kasih Sayang, Kebun Roti Buat Roti Edisi Valentine

2. Kalis Donuts

5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!kalis donuts (instagram.com/eatswithalya)

Buka sejak 2020, Kalis Donuts menjadi donat artisan sekaligus premium pertama yang ada di Yogyakarta. Berawal dari menjajakan donat dengan sistem pre-order, kini sudah punya cabang di beberapa kota. Yaitu di Yogyakarta, Semarang, Pekanbaru, Solo, dan Bukittinggi! Gak sampai di situ saja, setiap harinya Kalis Donuts bisa menjual seribu lebih donat.

Resep donat yang dimiliki Kalis Donuts ini autentik milik sendiri. Sang pemilik, Dimas Vandityo membutuhkan waktu lama untuk menemukan ‘kunci’ sehingga bisa menghasilkan rasa yang nagih dan tekstur yang lembut. Apalagi penggunaan bahan premium dan cara pembuatan yang masih dengan tangan membuatnya makin istimewa. Kamu sudah pernah coba?

Alamat: Jalan Candrakirana Nomor 23, Terban, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta
Hari dan jam buka: setiap hari mulai pukul 09.00-20.00 WIB

3. Viavia Bakery

5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!viavia bakery (instagram.com/viaviajogja.bakery)

Punya tagline 'Fresh Artisan Breads Everyday’, Viavia Bakery jadi bukti bahwa artisan bread dapat bertahan hingga 11 tahun. Mulai dari membuat adonan, menguleni, mencetak, sampai memanggang, semua dilakukan tanpa mesin, dengan menggunakan bahan alami yang premium. Setiap harinya Via Via akan membuat roti yang selalu baru, sehingga kamu bisa merasakan kelezatannya.

Menu di Viavia Bakery ini beragam banget, lho. Ada sourdough bread, sunflower buns, baguettes atau cinnamon rolls bisa didapat dengan mudah. Atau mau request roti tertentu seperti cheese cake pugas almon? Gampang, bisa dibuat langsung oleh baker di Viavia Bakery segera.

Alamat: Jalan Prawirotaman Nomor 32, Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta
Hari dan jam buka: setiap hari mulai pukul 07.00-21.00 WIB

4. Mediterranea Store and Bakery

5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!mediterranea store (instagram.com/mee.kha.el)

Cari roti yang bisa dikonsumsi oleh vegan? Coba datang ke Mediterranea Store and Bakery! Mereka menyediakan roti yang aman bagi vegan karena tanpa telur, krim, susu, dan butter. Ada juga menu lain seperti calabrese, croissant yang selalu ramai diburu yaitu baguette. Mau cookies juga? Ada dong!

Medditereanea Store and Bakery ini termasuk di dalam restoran dan toko kue di Yogyakarta. Selain roti yang dibuat dari bahan premium dan alami, pemiliknya juga sebagai koki bernama Camille Massard Combe. 

Alamat: Jalan Tirtodipuran Nomor 24A, Mantrijeron, Kecamatan Mantrijeron, Kota Yogyakarta
Hari dan jam buka: setiap hari, jam 08.00-23.00 WIB

Baca Juga: 7 Tempat Kulineran Bernuansa Alam di Nanggulan Kulon Progo

5. Petit Paris

5 Artisan Bakery di Yogyakarta, Wajib Kamu Coba!Petit Paris (instagram.com/voilajogja)

Jika rekomendasi artisan bakery di Yogyakarta sebelumnya banyak menjual roti seperti sourdough, baguette, dan croissant, kali ini ada Petit Paris yang menjual kue-kue manis nan lucu. Ada bonbonette dengan aneka isian, croissant muffin yang selalu cepat habis, dan gak ketinggalan si viral croffle yang hadir dalam rasa manis dan gurih.

Lantai pertama Petit Paris menyajikan gaya boulangerie, di sini kamu bisa melihat aneka kue dipajang cantik. Sedangkan lantai dua berkonsep cafe and restaurant yang gak kalah nyaman. Selain aneka artisan cake enak di Yogyakarta, kamu juga bisa menjajal makanan western yang rasanya autentik. Pemilik tempat satu ini asli dari Paris, lho!

Alamat: Jalan Abu Bakar Ali Nomor 18, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta.
Hari dan jam buka: setiap hari jam 08.00-22.00 WIB

Itulah 5 artisan bakery di Yogyakarta yang memiliki keunikannya masing-masing. Ada yang menjual aneka rasa donat yang lembut, sourdough untuk vegan, sampai kue mungil cantik layaknya yang biasa ditemukan di toko kue di Prancis. Ah, belanja kue bisa sekalian cuci mata ya!

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya