TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warung Makan Bu Sum, Tempat Makan Legendaris di Pasar Beringharjo

Sajikan soto sampai sate kere, enak!

Potret Warung Bu Sum, Pasar Beringharjo (IDN Times/Dyar Ayu)

Yogyakarta, IDN Times - Pasar tradisional di Jogja saat ini menjadi salah tempat tujuan makan yang ramai dikunjungi. Pasar Kranggan, Prawirotaman, Condro, Beringharjo hingga Ngasem terdapat bermacam makanan yang tak boleh dilewatkan.  

Nah di Pasar Beringharjo, terdapat warung makanan yang ramai di sosial media, namanya Warung Makan Bu Sum. Ini daya tarik warung yang terletak di lantai satu Pasar Beringharjo!

1. Lokasi Warung Bu Sum

Lokasi Warung Bu Sum berada di Pasar Beringharjo di dekat pintu masuk sebelah Selatan paling Timur. Sulit menemukannya? Maka carilah warung yang paling berasap karena Warung Bu Sum non stop membuat sate!

Tempatnya lumaya besar jika dibandingkan warung sekitarnya. Namun, tempat duduk yang disediakan selalu penuh. 

2. Jam operasional

Warung Bu Sum sudah beroperasi lebih 60 tahun, awalnya berada di belakang Pasar Beringharjo di dekat Toko Progo lama. 

Saat ini Bu Sumiyati mempunyai sekitar lima karyawan, yang bertugas di bagian pembuatan minuman, membuat gorengan, mencuci piring, dan mengolah masakan. Sementara Bu Sum tetap berada di garda terdepan melayani pembeli.    

Nah warung ini buka setiap hari mulai pukul 06.00-15.00 WIB. Tidak ada jam-jam tertentu untuk istirahat. 

Baca Juga: 7 Kuliner yang Jadi Hidden Gems di Pasar Beringharjo, Wajib Cicip!

Verified Writer

Dyar Ayu

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya