H-3 Penutupan Transfer Liga 1, Persik Datangkan Pemain Baru Terbanyak 

Berdasarkan data PT LIB, Persib belum datangkan pemain baru

Sleman, IDN Times - Persik Kediri menjadi klub sepak bola terbanyak mendatangkan pemain baru di putaran kedua komeptisi Liga 1 Indonesia 2022/2023. Jumlah ini berdasarkan rekapitulasi pendaftaran pemain yang telah pendaftaran pemain baru ke operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) hingga Jumat (27/1/2023). 

1. Persik Kediri datangkan 8 pemain baru

H-3 Penutupan Transfer Liga 1, Persik Datangkan Pemain Baru Terbanyak Pemain sayap PSS Sleman, Miftahul Hamdi (pssleman.id)

Klub sepak bola Persik Kediri mendatangkan sebanyak delapan pemain baru. Berikut nama pemain dan asal klub sebelumnya: 

  1. Al Hamra Hehanusa, sebelumnya berasal dari Persija Jakarta
  2. Bagas Satrio Nugroho, sebelumnya berasal dari Persedikab Kediri 
  3. Mahir Radja Satya Djamaoeddin, sebelumnya berasal dari Persiba Balikpapan
  4. Rangga Widiansyah, sebelumnya berasal dari Persija Jakarta
  5. Beni Oktavianto, sebelumnya berasal dari PSMS Medan 
  6. Flavio Antonio Da Silva, sebelumnya berasal dari FC MONDERCANGE
  7. Muhammad Fahad Abdullah, sebelumnya berasal dari Persipa Pati 
  8. Miftahul Hadi, sebelumnya berasal dari PSS Sleman

2. Sebanyak 6 pemain baru berlabuh di PSS

H-3 Penutupan Transfer Liga 1, Persik Datangkan Pemain Baru Terbanyak Jeka Baha, pemain asing PSS Sleman di putaran kedua Liga 1 Indonesia. (Instagram/pssleman)

Klub PSS Sleman di putaran kedua Liga1 Indonesia mendatangkan sebanyak 6 pemain baru yaitu:

  1. Ega Rizky Pramana, sebelumnya juga merupakan pemain PSS Sleman
  2. Rachmad Hidayat, sebelumnya dari dari PSIS Semarang 
  3. Yevhen Bokhashvili atau Jeka Baha, sebelumnya dari Club Otelul Galati Romania
  4. Haris Tuharea, sebelumnya dari MADURA UNITED FC
  5. Jonathan Eduardo Cantillana Zorilla, sebelumnya berasal dari PSIS Semarang
  6. Kevin Gomes DE Oliviera, sebelumnya berasal dari Persis Solo 

 

Baca Juga: Stadion Maguwoharjo kembali Angker Bagi Lawan, PSS Kalahkan Arema 2-0 

Baca Juga: Polda DIY Selidiki Insiden Penyerangan terhadap Bus Arema

3. 17 klub sepak bola lakukan transfer pemain baru

H-3 Penutupan Transfer Liga 1, Persik Datangkan Pemain Baru Terbanyak ilustrasi Sepak Bola (IDN Times/Mardya Shakti)

Dikutip dari laman resmi PT Liga indonesia Baru, penutupan transfer pemain baru akan berakhir pada 30 Januari 2023 pukul 23.59 WIB. Berikut data sementara klub sepak bola Liga 1 Indonesia yang telah melakukan transfer pemain hingga Jumat (27/1/2023), yaitu: 

  1. Persis Solo, sebanyak 1 pemain
  2. Persita Tangerang, sebanyak 2 pemain
  3. Persebaya Surabaya, sebanyak 4 pemain
  4. PSS Sleman, sebanyak 6 pemain
  5. Persija Kakarta, sebanayak 6 pemain
  6. Bali United FC, sebanyak 4 pemain
  7. Arema FC, sebanyak 2 pemain
  8. Persik Kediri, sebanyak 8 pemain
  9. Madura United, sebanyak 3 pemain
  10. Dewa United, sebanyak 6 pemain
  11. Barito Putera, sebanyak 6 pemain
  12. PSIS Semarang, sebanyak 7 pemain
  13. Rans Nusantara, sebanyak 4 pemain
  14. Bhayangkara FC, sebanyak 3 pemain
  15. Borneo FC Samarinda, sebanyak 4 pemain
  16. Persikabo Bogor, sebanyak 4 pemain
  17. Arema FC, sebanyak 3 pemain

Hingga Jumat (27/1/2023), satu-satunya klub yang belum terdaftar transfer pemain di LIB adalah Persib Bandung. 

Baca Juga: Kompetisi Putaran 2 Liga Indonesia Dimulai, PSS Sleman Lepas 10 Pemain

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya