Tercebur Sumur, Nenek 80 Tahun di Bantul Meninggal


Bantul, IDN Times - Mangun Sumarto, seorang nenek berusia 80 tahun warga Kalurahan Girirejo, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul, meninggal dunia akibat tercebur ke dalam sumur di rumahnya, Selasa (30/8/2022). Warga sekitar sempat berupaya memberikan pertolongan kepada korban, tetapi korban tak selamat.
1. Korban terpeleset saat hendak mandi

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry, mengatakan awalnya korban hendak mandi sekitar pukul 04.00 WIB. Namun, diduga masih dalam kondisi mengantuk karena baru saja bangun tidur, korban terpeleset di kamar mandi dan terjatuh ke dalam sumur sedalam 10 meter.
"Tetangga berusaha menolong korban namun gagal karena kedalaman sumur. Selanjutnya ada warga yang melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Imogiri," katanya, Selasa (30/8/2022).
Baca Juga: Toko Kelontong di Kasihan Bantul Jadi Sasaran Perampok
2. Korban dievakuasi dari dalam sumur dalam kondisi meninggal

Jeffry melanjutkan, polisi bergegas ke tempat kejadian perkara (TKP) usai mendapatkan laporan. Petugas bersama dengan warga lainnya mengevakuasi tubuh korban dari dalam sumur. Namun saat berhasil dievakuasi, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia.
"Ya korban berhasil dari dalam sumur namun kondisi sudah meninggal dunia," ucapnya.
3. Korban meninggal akibat tenggelam

Terkait dengan penyebab kematian korban, Jeffry menjelaskan korban tidak bisa bernapas lantaran bagian kepala korban berada di dalam air. Dari hail penyelidikan tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.
"Jenazah selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Keluarga juga telah menerima kejadian tersebut," ungkapnya.
Baca Juga: Apes, Tagih Utang Pemuda di Bantul Malah Ditangkap Polisi
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- 10 Promo Buka Puasa di Hotel Jogja, Harga Mulai Rp69 Ribu
- 10 Outfit Ala Kimbab Family saat Musim Dingin hingga Adat Sunda
- Geger, Temuan Jenazah Perempuan Termutilasi di Pakem Sleman
- Dilaporkan ke KPK, Ini Sosok Wamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej
- Pasar Kotagede Bandara YIA, Tempat Belanja Oleh-oleh sampai Angkringan
- 5,8 Juta Pemudik Bakal Datang saat Lebaran, Ini Persiapan Jogja
- 9 OOTD Hijab ala Selebgram Azzahra Syamil, Girly dan Manis!
- 5 Alasan Pasangan Belum Mengajakmu untuk Menikah
- 9 Game Seru Harga di Bawah Rp100 Ribu di Steam Spring Sale 2023
- 5 Bunga hanya Mekar pada Jam Tertentu, Ada Midnight Lady Flower