Gak Disangka, Ini 5 Manfaat Memperkenalkan Gebetan ke Sahabat

Saat kita dekat dengan seseorang, beberapa dari kita lebih nyaman menyimpan doi sebagai rahasia pribadi. Ada berbagai macam alasan yang mendasarimu melakukan itu. Salah satunya, menghindari pertanyaan orang andai hubungan kalian tidak berjalan sesuai yang kamu harapkan.
Namun, gak ada salahnya memperkenalkan gebetan ke sahabat. Sesekali, ajak doi untuk gabung dengan circle-mu. Mungkin akan terasa canggung di awal, tapi ini lima kebaikan yang akan kamu rasakan dengan memperkenalkan gebetan ke sahabat.
1. Sahabatmu bisa menilai doi secara subjektif
Mungkin terdengar klise dan sangat lawas, tapi percaya, deh, sahabat kita dapat menilai gebetanmu dengan kacamata berbeda. Kalau kamu hanya melihat sisi manisnya saja, sahabatmu bisa mengendus hal-hal yang tidak gebetanmu tunjukkan padamu.
Di sini kamu dapat terhindar dari partner red flag, yang berpotensi menjebakmu dalam relasi toksik. Bucin pun harus tetap pakai logika ya, guys. Dari pendapat sahabatmu pun, kamu dapat menilai sosok doi dengan lebih subjektif.
2. Sahabatmu tahu apa ia cocok denganmu atau tidak
Sahabatmu pasti mengenalmu lebih lama ketimbang gebetan. Ia juga tahu seluk-belukmu, masa lalumu, bahkan masa-masa tergelapmu dalam hidup. Dalam hal ini, ia pun bisa menilai apakah doi orang yang cocok untukmu atau tidak.
Kalau karakternya saja bergesekan, pasti nantinya akan timbul banyak pertengkaran. Hal ini bisa dicegah bila kamu mendengar nasihat sahabatmu.
Baca Juga: 5 Kesulitan saat Berpacaran dengan Sahabat Sendiri, Sudah Yakin?
3. Sahabatmu akan memberi nasihat dan arahan yang benar
Sahabat yang dimaksud di sini adalah orang-orang yang juga kamu percaya, yang pastinya gak sembarangan. Dia juga bisa mengingatkan kamu untuk tetap di jalan yang benar.
Misal, andai hubungan kalian sudah toksik dan mengarah pada hal-hal negatif. Peran sahabat untuk menegur akan sangat penting. Karena kadang terlalu dimabuk oleh cinta membuat kita “buta” dengan hal-hal semacam ini.
4. Membantumu ketika hendak surprise-in doi
Memang kelihatannya sederhana, tapi ini termasuk sisi baik ketika gebetan dan sahabat akur. Saat ada event tertentu, misal di hari ulang tahun doi, kamu bisa minta tolong sahabatmu untuk memberi kejutan padanya.
Jadi lebih banyak momen dan memori manis yang kalian ciptakan bersama. Kamu punya momen berduaan dengan pacar, serta momen ramai-ramai bareng tongkrongan.
5. Mempererat hubungan
Ketika kamu sudah yakin akan melanjutkan hubungan ke tahap yang serius dengannya, pasti juga ingin sahabatmu mengenal doi. Apalagi kalau bisa akrab dan nyambung, pasti akan lebih menyenangkan.
Jadi gak ada lagi canggung-canggungan. Mau double date pun gampang, karena sahabatmu dan gebetan sudah saling kenal.
Membawa gebetan ke circle pertemanan memberi banyak manfaat terselubung. Jadi gak perlu risau lagi, lima poin di atas bisa menjadi pertimbanganmu untuk memperkenalkan doi pada sahabat.
Baca Juga: 5 Tanda Gebetan Gak lagi Tertarik, Yuk Peka!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.