10 Film Terlaris Indonesia Skenarionya Ditulis Perempuan

Di semester pertama tahun 2025 ini, Indonesia memiliki film terlaris yang mampu menggeser posisi film lainnya, yaitu Jumbo. Film animasi pertama di Indonesia ini berhasil meraih box office, sekaligus menjadi film terlaris di Asia Tenggara.
Di balik cerita yang menyentuh dan hangat, ada sosok seorang perempuan bernama Widya Arifianti, yang bertindak sebagai penulis kenario.
Tak hanya Widya Arifianti sebagai penulis skenario Jumbo, ada sembilan perempuan lainnya yang menulis film laris di Indonesia.
1. Menjadi film religi paling ikonik, Ayat-ayat Cinta (2008) ditulis Salman Aristo dan Gina S. Noer hingga menembus angka 3,6 juta penonton

2. Selain Oka Aurora, Bila Esok Ibu Tiada (2024) ditulis dan dibintangi Adinia Wirasti. Film terlaris Leo Pictures ini ditonton 3,9 juta penonton

3. Berkolaborasi dengan sutradara Hanung Bramantyo, Habibie & Ainun (2012) Ginatri S. Noer menulis skenario film yang menghasilkan 4,5 juta penonton

4. Menjadi film terbaik di 2025, skenario film Pabrik Gula ditulis Lele Laila. Film ini ditonton 4,6 juta orang

5. Mengangkat isu pendidikan yang inspiratif, Laskar Pelangi (2008) 4,7 juta orang menonton film ini. Laskar Pelangi ditulis Salman AristoRiri Riza dan Mira Lesmana

6. Ditulis Oka Aurora, Ipar adalah Maut (2024) hadirkan cerita perselingkuhan berdasarkan adaptasi kisah nyata. Film ini menembus 4,7 juta penonton

7. Tembus 5,2 juta penonton, Dilan 1991 (2019) ditulis Titien Wattimena. Penulis skenario yang melahirkan puluhan film unggulan Indonesia

8. Masih karya Titien Wattimena, Dilan 1990 (2018) dinikmati 6,3 juta penonton. Film ini merupakan adaptasi novel terlaris sepanjang di Indonesia

9. Telah menembus 8,2 juta, Jumbo (2024) ditulis Ryan Adriandhy dan Widya Arifianti. Pencapaian yang fantastis karena merambah penonton di Asia Tenggara

10. Hadir dengan dua versi, KKN di Desa Penari (2022) tembus 10 juta penonton. Skenario film horor pelopor adaptasi thread ini ditulis Lele Laila

Sejumlah perempuan sebagai penulis skenario film di Indonesia, melahirkan sejumlah film yang tayang di bioskop dan menyabet box office. Salut!
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.