5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya Autentik

Wajib coba kuliner ikan ini saat ke Magelang

Intinya Sih...

  • Kuliner mangut beong merupakan makanan asli khas Magelang terbuat dari ikan beong endemik Sungai Progo.
  • Rumah Makan Sehati Selera Pedas Borobudur, tempat legendaris menikmati kuliner mangut beong dengan harga mulai Rp30 ribu.
  • Omah Kayoman, menyajikan beragam menu mangut dengan cara memasak tradisional menggunakan kayu bakar, harga mulai Rp10 ribu.

Bagi masyarakat Magelang, kuliner mangut beong sudah bukan hal yang asing lagi. Mangut beong merupakan makanan asli khas Magelang yang terbuat dari ikan beong. Nama ikan beong sendiri lumayan cukup asing bagi masyarakat awam. Hal ini dikarenakan ikan tersebut memang ikan endemik asli Sungai Progo di Magelang sehingga tidak dapat ditemukan di wilayah lain.

Kuliner mangut beong ini sebenarnya mirip dengan mangut lele. Perbedaannya terletak pada ukuran ikan beong yang lebih besar dan dagingnya malah lebih banyak di bagian kepalanya. Jika kalian sedang berada di Magelang, rugi rasanya apabila tidak mencoba kuliner khas yang satu ini. Berikut terdapat beberapa rekomendasi tempat makan mangut beong di Magelang yang bisa kalian kunjungi. Yuk, simak!

1. Rumah Makan Sehati Selera Pedas Borobudur

5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya AutentikRumah Makan Sehati Selera Pedas Borobudur (instagram.com/ekomagelang)

Berdiri sejak 21 tahun yang lalu, Rumah Makan Sehati Selera Pedas Borobudur ini menjadi tempat makan legendaris untuk menikmati kuliner mangut beong di Magelang. Sesuai dengan tagline-nya “mangut kotos-kotos”, kuliner mangut beong di tempat ini siap membuat para pengunjungnya bercucuran keringat karena saking pedasnya. Tekstur ikan beongnya begitu empuk, gurih dengan bumbu yang sangat meresap.

Selain ikan beong sebagai menu andalannya, terdapat sayur lain yang bisa kalian coba seperti sayur terancam, daun singkong, dan semur jengkol.  Harga mangut beong ini masih ramah di kantong pengunjungnya, dengan harga mulai dari Rp30 ribu.  Kuliner mangut beong di Rumah Makan Sehati Selera Pedas ini sudah dipasarkan hingga luar negeri, lho! Rasanya sudah dipastikan tidak kalah dengan tempat lainnya.

Lokasi: Dusun Bumen, RT 01/RW 06, Desa Kembanglimus, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang

Jam operasional: Setiap hari, 08.00-16.00 WIB

2. Mangut Beong Asli Borobudur Cabang 2

5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya AutentikMangut Beong Asli Borobudur Cabang 2 (instagram.com/oetje)

Selain Rumah Makan Sehati Selera Pedas Borobudur, Mangut Beong asli Borobudur cabang 2 juga menjadi salah satu tempat kuliner mangut beong yang cukup favorit di kalangan masyarakat. Terletak berdekatan dengan lokasi wisata Bukit Rhema, tempat makan ini menyajikan kuliner mangut beong legendaris khas Borobudur yang selalu ramai pengunjung. Kalian juga bisa menyantap menu olahan ikan lain di tempat ini, seperti mangut ikan nila, mangut ikan gabus, mangut belut, dan sebagainya.

Tak lupa, terdapat beraneka ragam sayuran sebagai pelengkapnya. Untuk harganya, satu porsi mangut beong di tempat ini berkisar antara Rp30 ribu hingga Rp80 ribu. Bagi kalian yang tidak suka pedas, Mangut Beong asli Borobudur di cabang 2 juga menyediakan kuliner mangut beong yang cukup gurih dan tidak pedas.

Lokasi: Jalan Jendral Sudirman No. 444, Dusun Kanggan, Desa Wringinputih, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang

Jam operasional: Senin, 09.00-17.30 WIB. Selasa, 08.00-17.00 WIB. Rabu-Minggu, 08.00-17.30 WIB.

3. Omah Kayoman

5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya AutentikOmah Kayoman (instagram.com/adhitanjung)

Rekomendasi tempat makan mangut beong selanjutnya di Magelang yaitu Omah Kayoman. Tempat ini menyajikan beragam menu mangut, mulai dari mangut beong, mangut nila, mangut wader, hingga mangut iwak kali. Yang unik dari tempat ini ialah cara memasaknya yang masih mempertahankan metode tradisional yaitu menggunakan kayu bakar.

Kayu bakar yang digunakan pun juga tak sembarangan karena menggunakan kayu melinjo, mahoni, dan jati. Meskipun begitu, rasanya dijamin tidak kalah lezat. Harga satu porsi mangut di tempat ini cukup terjangkau, mulai dari Rp10 ribu.

Lokasi: Jalan Village Pogowati, Dusun Paren, Desa Progowati, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang

Jam operasional: Setiap hari, 09.00-16.00 WIB

Baca Juga: 5 Menu Makan Siang Khas Keraton Yogyakarta, Unik dan Serba Daging

4. Rumah Makan Progosari

5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya AutentikRumah Makan Progosari (instagram.com/magelang_eat)

Menyantap mangut beong ditemani suasana asri khas pedesaan? Rumah Makan Progosari jawabannya. Tempat ini menawarkan konsep resto keluarga yang ramah anak karena di dalamnya menyediakan beragam wahana permainan santai. Selain mengutamakan tempat yang nyaman, kualitas rasa makanannya tidak perlu diragukan kembali.

Selain menawarkan menu andalannya yang berupa olahan ikan, tempat ini juga punya menu-menu spesial lainnya seperti ayam bebek kremes, ayam bakar, dan sebagainya. Fasilitas dari Rumah Makan Progosari ini juga cukup lengkap, mulai dari tempat parkiran yang luas, mushola, area playground, free Wi-Fi, gazebo, hingga live music yang bisa kalian nikmati tiap hari Sabtu dan Minggu. Harganya pun masih sangat terjangkau di kalangan pembelinya, lho!

Lokasi: Jalan Sendangsono No. KM 0, RW 05, Dusun Srowol, Desa Progowati, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang

Jam operasional: Setiap hari, 10.00-20.00 WIB

5. Iwak Kali Idaman

5 Rekomendasi Kuliner Mangut Beong di Magelang, Rasanya AutentikIwak Kali Idaman Srowol (instagram.com/kotamuntilan_info)

Mencari resto keluarga yang memiliki view cakep? Kalian bisa berkunjung ke Iwak Kali Idaman. Resto ini sebenarnya memiliki dua lokasi yang berbeda, namun view-nya tidak kalah beda. Iwak Kali Idaman cabang Srowol menawarkan konsep makan di pinggir sungai dan jembatan, sementara Iwak Kali Idaman cabang Muntilan memiliki suasana syahdu dan hommy yang bikin betah berlama-lama.

Terdapat beragam menu populer, diantaranya ada kepala atau daging mangut beong, pepes nila, hingga olahan ikan gurame. Fasilitas yang disediakan juga cukup lengkap, lho! Di sini tersedia spot instagramable, tempat ibadah, toilet, free Wi-Fi, hingga live music akustik yang bisa kalian nikmati sambil menyantap hidangan yang disajikan. Menu ikan yang disajikan sangat fresh, gurih, dan full rempah, tentunya membuat kalian tidak rugi mencoba kuliner di sini.

Lokasi:

  • Jalan Kyai Raden Santri, Dusun Karaharjan, Desa Gunungpring, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang
  • Dusun Drojogan, Desa Adikarto, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang (sebelah jembatan gantung Srowol)

Jam operasional: Setiap hari, 09.00-23.00 WIB

Demikian, lima tempat untuk menikmati kuliner mangut beong di Magelang yang bisa kalian kunjungi saat mampir ke kota tersebut. Jangan sampai terlewat untuk mencicipinya, ya!

Baca Juga: 5 Oleh-oleh Frozen Food Khas Jogja Cocok Dibawa Mudik, Ada Lemper

Fitri Utami Photo Community Writer Fitri Utami

Travel enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya