Pelatih Berharap Pemain PSS Bermain Tanpa Beban Lawan Persikabo   

Pertandingan di Maguwoharjo diigelar tanpa penonton

Sleman, IDN Times - Pelatih PSS Sleman berharap para pemain lebih bugar saat menghadapi Persikabo 1073 nanti sore, Minggu (26/2/2023) di Stadion Maguwoharjo.  

Seto Nurdyantoro mengatakan kebugaran dan faktor psikologis masih menjadi catatan tim pelatih agar pemain bisa menikmati jalannya pertandingan. 

“Ada beberapa catatan, yakni faktor kebugaran dan psikis. Kondisi terakhir pemain lebih bugar dari sebelumnya. Mudah-mudahan pemain secara psikologis bisa lepas dari beban pada penampilan sebelumnya dan bisa lebih menikmati jalannya pertandingan apalagi di dukung dengan faktor kebugaran yang lebih baik,” urai Seto Nurdiyantoro, dikutip laman resmi klub, Minggu (26/2/2023). 

 

1. Pemain PSS Nurdiansyah masih dibekap cedera

Pelatih Berharap Pemain PSS Bermain Tanpa Beban Lawan Persikabo   bek tengah PSS Sleman, Nurdiansyah.(pssleman,id)

Mengenai kondisi pemain yang masih dibekap cedera, Seto menjelaskan dirinya memiliki pandangan positif terhadap skuad pemain yang siap diturunkan untuk pertandingan sore nanti. 

“Ada beberapa pemain yang cedera seperti Nurdiansyah, sementara ada beberapa yang masih kita pantau. Dengan kondisi yang ada kita akan mencoba bermain semaksimal yang kami mampu. Harapannya untuk laga menghadapi Persikabo bisa meraih poin penuh dengan skuat pemain yang kita miliki,” sambung Seto Nurdiyantoro.

 

2. Ini penilaian Seto terhadap Persikabo

Pelatih Berharap Pemain PSS Bermain Tanpa Beban Lawan Persikabo   Pelatih kepala PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro (Dok. PSS Sleman)

Menurut Seto, hasil negatif yang didapatkan PSS Sleman ketika tandang ke Pakansari Bogor pada putaran pertama menjadi acuan pelatih. Ia memberikan motivasi serta semangat kepada para pemainnya untuk meraih kemenangan.

“Saya pikir Persikabo dalam kondisi ingin yang sama, yakni ingin memenangkan pertandingan. Harapannya pemain memiliki motivasi tinggi untuk pertandingan besok meraih poin penuh,” pungkasnya.

Baca Juga: 5 Laga Tanpa Penonton, Suporter Dilarang Tonton PSS Vs Persikabo   

3. Digelar tanpa penonton

Pelatih Berharap Pemain PSS Bermain Tanpa Beban Lawan Persikabo   PSS vs Persikabo digelar tanpa penonton.(Instagram/pssleman)

Laga nanto sore kembali digelar tanpa penonton. Ketua Panpel PSS, Yuyud Pujiarto mengungkapkan laga Persikabo 1973 masih dalam cakupan lima laga setelah laga menghadapi Arema FC (26/1/2022) silam.

“Koordinasi baru bisa dilakukan kembali setelah lima laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Lima laga ini juga mencakup tim selain PSS seperti Persis dan Bali United FC,” jelasnya dikutip laman resmi PSS. 

Baca Juga: Jelang Lawan Persikabo, Kondisi Kiper PSS Muhammad Ridwan Meragukan 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya