Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Tutup Putaran Pertama Super League, PSIM Pesta Gol Lawan Madura United

PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP), Sabtu (10/1/2026).
PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP), Sabtu (10/1/2026). (Dokumentasi PSIM)
Intinya sih...
  • PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP) dalam laga lanjutan Super League 2025/2026.
  • Kemenangan di pengujung putaran pertama kompetisi ini menjaga tren positif skuad asuhan Jean-Paul van Gastel.
  • PSIM kini mantab di peringkat enam klasemen sementara lewat raihan 30 poin.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Yogyakarta, IDN Times - PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP) dalam laga lanjutan Super League 2025/2026. Selain pesta gol, tiga kartu merah juga mewarnai pertandingan yang digelar Sabtu (10/1/2026) malam.

1. Seri di babak pertama

PSIM di atas lapangan tampil lebih dominan dalam penguasaan bola dan lebih sering menekan melalui kombinasi umpan pendek di lini tengah. Sedangkan Madura United banyak bertumpu pada transisi cepat serta pergerakan sayap untuk membongkar pertahanan lawan.

Pada menit ke-12, Madura United membuka peluang lewat Lulinha. Pemain asal Brasil itu melesatkan tendangan keras dari dalam kotak penalti dengan memanfaatkan celah antarpemain. Namun pertahanan Kiper PSIM, Cahya Supriadi masih terlalu tangguh untuk dibobol.

Empat menit berselang, giliran PSIM yang berpeluang melalui Ezequiel Vidal yang berdiri bebas di lini pertahanan lawan. Sayang kontrol bola yang terlalu lama membuat peluangnya mencetak gol digagalkan pemain belakang Madura United.

Lulinha kembali menebar ancaman pada menit ke-24. Gerakannya mengecoh sejumlah pemain belakang lawan diakhiri tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun bola sepakannya melayang tipis di atas gawang PSIM.

Madura United harus bermain dengan sepuluh pemain setelah bek Nur Diansyah menerima kartu merah dengan menginjak kaki Ezequiel Vidal di menit ke-44. Wasit sempat meninjau VAR sebelum mengambil keputusan itu. Skor nol-nol bertahan hingga 45 menit pertama selesai.

2. Unggul jumlah pemain, PSIM dominasi permainan

Memasuki babak kedua, Madura United sempat mencetak gol cepat lewat pemain pengganti Balotelli pada menit ke-47. Namun gol dianulir karena posisi offside.

PSIM mulai memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dengan terus memberikan tekanan ke jantung pertahanan Madura United. Alhasil, Fahreza Sudin sukses membuka kran gol Laskar Mataram di menit ke-55. Gol tercipta berkat sundulannya saat kemelut terjadi di depan gawang.

Pada menit ke-57, giliran Franco Ramos Mingo yang mencatatkan namanya di papan skor. Umpan Ze Valente tak sia-sia, bola tandukannya menaklukan kiper Miswar Saputra dan mengubah skor jadi 2-0.

Fahreza Sudin mencetak brace pada menit ke-62. Ze Valente lagi-lagi menginsipirasi terjadinya gol. Umpan terobosannya yang akurat mampu dituntaskan oleh Fahreza Sudin untuk membawa PSIM unggul 3-0.

Kedua tim bermain dengan jumlah pemain yang sama pada menit ke-73 setelah Franco Ramos Mingo menerima kartu kuning keduanya. Tapi, Madura United juga tak kunjung mengubah skor.

Justru tuan rumah pada menit ke-90+2 bermain dengan sembilan orang pemain karena sang kiper, Miswar Saputra diusir wasit. Gelandang Kerim Palic pun terpaksa jadi penjaga gawang dadakan. Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-0 tetap tak berubah.

3. Tutup putaran pertama dengan kemenangan

PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP), Sabtu (10/1/2026).
PSIM Jogja pesta gol saat bertandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Madura Rato Pamelingan (SGMRP), Sabtu (10/1/2026). (Dokumentasi PSIM)

Kemenangan di pengujung putaran pertama kompetisi ini menjaga tren positif skuad asuhan Jean-Paul van Gastel. Mereka tak terkalahkan dalam empat laga terakhir. Dua di antaranya berupa kemenangan.

PSIM kini mantab di peringkat enam klasemen sementara lewat raihan 30 poin. Mereka unggul 2 poin dari Persebaya Surabaya di posisi 7. Kedua tim akan bersua pada putaran kedua Super League 2025/2026 pada 25 Januari mendatang.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest News Jogja

See More

Objek Wisata Pansela Bantul Tak Perlu Bayar Retribusi, Ini Daftarnya

11 Jan 2026, 01:02 WIBNews