Tahun Depan PKL Malioboro Dipindah, 2 Lokasi Ini Jadi Tempat Baru 

Relokasi dilakukan awal Januari 2022

Kota Yogyakarta, IDN Times -  Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan merelokasi pedagang kaki lima (PKL) yang selama ini berjualan di Malioboro. Dua lokasi disiapkan sebagai tempat baru berjualan para pedagang yang selama ini berada di sepanjang Jalan Malioboro. 

1. Ini 2 lokasi baru bagi PKL Malioboro

Tahun Depan PKL Malioboro Dipindah, 2 Lokasi Ini Jadi Tempat Baru Ilustrasi wisatawan memadati kawasan Malioboro, Yogyakarta. (ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko)

Kepala Dinas Koperasi dan UKM (Dinkop UKM) DIY Srie Nurkyatsiwi menyatakan dua lokasi baru bagi PKL Malioboro adalah bekas gedung Dinas Pariwisata yang berada di Jalan Malioboro atau di sebelah gedung DPRD DIY. Lokasi kedua, bekas gedung bioskop Indra yang terletak di depan Pasar Beringharjo. 

“Saat ini untuk bekas bioskop Indra sudah siap, sedangkan gedung Dinas Pariwisata DIY mulai penataan,” ujar Srie Nurkyatsiwi, Selasa (30/11/2021). 

 

 

Baca Juga: One Gate System Bus Pariwisata Tetap Diberlakukan saat Libur Nataru 

2. Relokasi dilakukan awal Januari 2022

Tahun Depan PKL Malioboro Dipindah, 2 Lokasi Ini Jadi Tempat Baru Kepala Dinas Koperasi dan UKM DIY, Srie Nurkiyatsiwi saat paparkan tentang produk UMKM premium di Yogyakarta International Airport, Sabtu (7/12/2019). IDNTimes/Holy Kartika

Menurut Siwi relokasi PKL dijadwalkan dilakukan awal Januari 2022.  Diperkirakan dua tempat tersebut mampu menampung sekitar 2 ribu pedagang. 

Saat ditanya mengenai teknis rencana relokasi, Siwi enggan untuk membeberkannya, menurutnya hal tersebut merupakan ranah dari Pemerintah Kota Yogyakarta. 

 

3. Rencana relokasi telah digulirkan sudah lama

Tahun Depan PKL Malioboro Dipindah, 2 Lokasi Ini Jadi Tempat Baru Ilustrasi kawasan Malioboro. IDN Times/Paulus Risang

Sebelumnya Sekda Pemda DIY, Kadarmanta Baskara Aji memaparkan rencana pemindahan PKL Malioboro telah digulirkan sejak rampungnya program pembangunan semi pedestrian di Malioboro. 

Saat ini para PKL berjualan di lokasi yang tidak permanen yaitu di emperan atau depan toko, menurut Aji di  lokasi baru, usaha pedagang di tempat permanen akan lebih terjamin. "Relokasi ini bukan untuk sesuatu yang tidak baik," kata Aji. 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya