TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Heboh Suara Dentuman di Yogyakarta, Benarkah Sonic Boom Pesawat?

Bikin warganet penasaran

Pesawat Jupiter Aerobatic Team TNI AU. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Yogyakarta, IDN Times - Warga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan wilayah sekitarnya digegerkan dengan adanya suara gemuruh atau dentuman dari atas langit, Rabu (9/3/2022). Jagat media sosial pun dibuat ramai karenanya.

Baca Juga: Ngeblong Bangjo, Pikap Sayur Tabrak Pengendara Motor hingga Meninggal

1. Gemuruh hingga dentuman

Ilustrasi Tugu Pal Putih Yogyakarta (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah)

Beberapa warganet menyebut mendengar suara menyerupai gemuruh pada Rabu pagi.

"Info suara ledakan gemuruh di jogja karna apa dah?" cuit akun Twitter @flo_rentina.

Netizen lainnya mengatakan, suara dari arah langit layaknya dentuman.

"Habis dentuman terus suara gemuruh pesawat, area Magelang," tulis akun @masugi.

Ada pula yang sampai menandai akun milik Pengamat Penerbangan Alvin Lie, berharap mendapat kejelasan.

"@alvinlie21 Mohon pencerahan. Sekitar Muntilan Magelang, dan sekitar Sleman DIY tadi pagi dikejutkan dengan dentuman. Sampai pintu dan kaca bergetar. Info yg ada karena sonic boom pesawat tempur. Yang dilihat adalah pesawat latih berbaling2. Apa yg terjadi?" tulis akun @heryprasty

2. Mirip suara pesawat

Pesawat Jupiter Aerobatic Team TNI AU. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Dwi Iswahyudi (29), mengaku mendengar suara itu kurang lebih pukul 10.15 WIB di langit daerah sekitar kediamannya, Turi, Sleman, DIY.

"Gembruduk terus hoer hoer. Mirip pesawat, tapi bukan (suara) pesawat komersil," katanya via WhatsApp.

Suara tersebut, menurutnya, bergerak dari arah timur ke barat. Informasi yang ia peroleh, gemuruh atau dentuman ini juga tertangkap telinga di daerah Godean, Minggir, dan Kulon Progo.

"Tapi gak kelihatan di langit," tandasnya.

Baca Juga: Syarat PCR Dihapus. Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara YIA Bakal Naik

Berita Terkini Lainnya