TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

2 Nelayan Hilang di Pantai Sadeng Ditemukan Tewas

Tenggelam saat tebar jaring lobster 

Evakuasi jenazah nelayan ke Dermaga Pantai Sadeng Gunungkidul.(Dok.Istimewa)

Gunungkidul, IDN Times - Seorang nelayan yang hilang di Pantai Sadeng, Agung Widodo, ditemukan meninggal dunia. Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah Operasi I Pantai Wediombo, Sunu Handoko Bayu Sagara mengatakan, penemuan Agung Widodo, tak jauh dari lokasi tenggelam pada Rabu (5/6/2024).

1. Tenggelam saat tebar jaring lobster

Evakuasi jenazah nelayan ke Dermaga Pantai Sadeng Gunungkidul.(Dok.Istimewa)

Agung Widodo, nelayan berusia 44 tahun ini ditemukan oleh Tim SAR pada Kamis (6/6/2024) sekitar pukul 13.48 WIB. Ia tenggelam saat menebar jaring lobster di Pantai Sadeng. Jukung yang ditumpanginya tersapu ombak. 

2. Jenazah diserahkan ke keluarga korban untuk dimakamkan

Evakuasi jenazah nelayan ke Dermaga Pantai Sadeng Gunungkidul.(Dok.Istimewa)

Jenazah Agung selanjutnya dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan ke Dermaga Pantai Sadeng. Selanjutnya diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan. "Kita sangat berduka sebab korban Agung Widodo juga merupakan anggota SAR," ungkapnya.

Baca Juga: Laka Laut di Pantai Sadeng 1 Nelayan Meninggal Dunia

Berita Terkini Lainnya