Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Tips Kelola Waktu dan Uang ala Orang Kaya, Mau Coba?

ilustrasi orang kaya
ilustrasi orang kaya (IDN Times/Aditya Pratama)

Kelihatannya hidup orang kaya cuma senang-senang saja, tapi sebenarnya mereka punya 'pembagian yang disiplin soal waktu dan duit.

Kunci jadi kaya dalam jangka panjang itu simpel, tahu cara memainkan dua aset ini dengan cerdas. Cek lima cara orang kaya mengaturnya di bawah ini.

1. Prioritaskan aktivitas dengan nilai tinggi

ilustrasi orang kaya punya banyak uang
ilustrasi orang kaya punya banyak uang (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Orang kaya sangat selektif dalam menggunakan waktu. Mereka memahami bahwa waktu adalah aset yang paling berharga dan tidak dapat digantikan. Oleh karena itu, fokus pada aktivitas dilakukan. 

Mereka tidak ragu untuk mendelegasikan tugas-tugas yang bisa dilakukan orang lain sehingga bisa fokus pada hal yang benar-benar penting. Misalnya, seorang pengusaha lebih memilih menghabiskan waktu untuk merencanakan strategi bisnis ketimbang mengurus pekerjaan administratif yang bisa diserahkan kepada asisten.

2. Investasi untuk masa depan

ilustrasi orang kaya (pexels.com/cottonbro studio)
ilustrasi orang kaya (pexels.com/cottonbro studio)

Orang kaya memahami pentingnya mengalokasikan uang untuk investasi jangka panjang. Mereka tidak hanya menyimpan uang di bank, tetapi juga berbagai instrumen yang dapat memberikan pengembalian dana yang tinggi, seperti saham, properti, dan bisnis.

Dengan investasi yang bijaksana, mereka bisa memastikan uang yang dimiliki terus berkembang, bahkan saat tidak aktif bekerja.

3. Kebiasaan menyusun anggaran yang tepat

ilustrasi orang kaya (pexels.com/cottonbro studio)
ilustrasi orang kaya (pexels.com/cottonbro studio)

Meski hidup bergelimang uang, orang kaya tidak akan hidup sembarangan. Mereka sangat berhati-hati dalam menyusun anggaran dan memastikan setiap pengeluaran sejalan dengan tujuan keuangan.

Mereka memantau pengeluaran dengan ketat dan menghindari hal yang tidak perlu, serta lebih menghargai nilai uang dan memilih untuk membelanjakan untuk hal yang benar-benar penting, seperti pendidikan, kesehatan, dan investasi. 

 

4. Memanfaatkan teknologi dan sumber daya

Ilustrasi orang kaya (freepik.com)
Ilustrasi orang kaya (freepik.com)

Orang kaya biasanya melek teknologi dan memanfaatkannya untuk mengelola waktu dan uang lebih efektif. Mereka menggunakan berbagai aplikasi dan perangkat lunak untuk memantau keuangan, mengelola jadwal, dan memaksimalkan produktivitas mereka.

Misalnya menggunakan aplikasi manajemen keuangan untuk melacak investasi dan pengeluaran, atau perangkat lunak produktivitas untuk mengatur tugas dan proyek.

5. Membangun kebiasaan produktif

ilustrasi orang kaya (unsplash.com/Alexander Grey)
ilustrasi orang kaya (unsplash.com/Alexander Grey)

Jadi kaya bukan cuma soal hoki, tapi juga kebiasaan. Orang-orang sukses biasanya punya ritual pagi yang kuat, hobi baca buku, dan menjaga kebugaran supaya otaknya tetap encer. Semua itu dilakukan agar tetap fokus pada tujuan. Nah, karena rahasianya sudah kamu ketahui, yuk mulai rapikan daftar aktivitas dan targetmu mulai sekarang.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febriana Sintasari
EditorFebriana Sintasari
Follow Us

Latest Life Jogja

See More

5 Tips Kelola Waktu dan Uang ala Orang Kaya, Mau Coba?

30 Jan 2026, 09:08 WIBLife