Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin Fresh

Daripada beli, mending bikin sendiri!

Melengkapi tren minuman kekinian yang saat ini sedang menjamur, kamu bisa meramaikan dapur dengan kreasi minuman hits versi rumahan. Bahan utamanya juga mudah ditemukan karena cukup bermodalkan agar-agar. Kreasi minuman ini dapat diolah menjadi lima varian, semuanya bisa kamu coba dengan referensi di bawah ini.

1. Es susu jelly

Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin FreshIlustrasi es susu jelly (pixabay.com/Jason Goh)

Agar teman ngemil makin lengkap, gak ada salahnya membuat minuman manis bermodalkan agar-agar. Hidangan ini terbilang ekonomis dan bisa dibuat sambil mengerjakan hal-hal lain di rumah.

Pertama-tama, masak dulu agar-agar dengan aneka rasa favoritmu, setelah selesai tunggu agak dingin dan masukkan ke lemari endingin. Setelah itu, masukkan susu cair ke dalam gelas bersama es batu, potong-potong agar-agar yang sudah mengeras lalu masukkan ke dalam susu.

2. Es anggur jelly

Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin Freshilustrasi es anggur jelly (pixabay.com/Ben Kerckx)

Punya warna yang menarik hati, ternyata mmebuat es anggur ini gak susah lho. Caranya masak agar-agar rasa anggur lalu biarkan mengeras. Siapkan pop ice berwarna ungu dan seduh menggunakan air dan es batu. Sempurnakan minuman menggunakan potongan agar-agar yang sudah dimasak.

Baca Juga: Resep Aneka Gorengan Manis Khas Jawa, Ada Jemblem dan Tape Goreng 

3. Es kopyor agar-agar

Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin Freshilustrasi es kopyor agar-agar (pixabay.com/RitaE)

Bikin es kopyor ternyata gak selalu bermodalkan daging kelapa segar, sebab dengan memanfaatkan agar-agar kamu sudah bisa membuat minuman ini.

Buat adonan kopyor dari agar-agar plain atau rasa kelapa, masak bersama santan dan gula pasir. Bila sudah mengeras, kerok serupa daging kelapa. Setelah itu, seduh sirup cocopandan lalu masukkan agar-agar ke dalam minuman. Gampang kan?

4. Es jagung agar-agar

Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin Freshilustrasi es jagung agar-agar (pixabay.com/Jasmine Phan)

Bukan cuma buah-buahan, ternyata jagung pun sukses digunakan sebagai minuman berbahan dasar agar-agar. Kombinasinya begitu menarik, sehingga cocok untuk kamu yang suka dengan minuman baru.

Tinggal buat adonan agar-agar plain, lalu biarkan sampai mengeras. Sementara jagung yang sudah dimasak bisa dihaluskan dan diolah bersama santan dan gula. Bila seluruh bahan sudah siap, tinggal sajikan deh.

5. Es jelly mocca

Bermodal Agar-Agar, 5 Minuman Ini Siap Bikin Harimu Makin Freshilustrasi es jelly moka (pixabay.com/StockSnap)

Spesial untuk pencinta kopi, minuman selanjutnya yang patut untuk dicoba adalah es jelly mocca. Olahan ini tidak kalah populer dari berbagai versi minuman yang dijual di coffee shop, lho. Pembuatannya bisa dilakukan dengan mengolah agar-agar rasa cincau, lalu potong sesuai selera setelah mengeras. Sedangkan minumannya bisa dibuat dari campuran kopi, krimer, es batu, air, dan gula merah.

Bikin minuman dengan modal agar-agar, ternyata gak kalah enak dengan aneka minuman kekinian yang dijual di pasaran. Yuk, buat salah satu kreasi minuman di atas untuk menemani harimu yang sibuk beraktivitas.

Baca Juga: 5 Minuman Sehat Usai Makan Daging Kurban, Khasiatnya Banyak

Intan Pratiwi Buchr Photo Community Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya