Yuk Berburu Jajanan di Pesta Kuliner Wonderful Taste of Indonesia 

Promosikan Yogyakarta lewat makanan

Sleman, IDN Times-Siapa yang gak doyan jajan dan berburu kuliner enak? Festival kuliner tahunan yang diselenggarakan 8 mal di Yogyakarta, Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival (WICSF) akhirnya kembali digelar dan siap memanjakan lidah pecinta kuliner hingga wisatawan.

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DIY, Surya Ananta mengungkapkan festival yang mengusung  tema Wonderful Taste of Indonesia 3.0  ini secara konsisten terus menghadirkan promosi makanan khas nusantara.

"Sejalan dengan misi pemerintah untuk memasarkan Indonesia lewat makanan dan budaya. Promosi yang kami lakukan di asosiasi ini diharapkan dapat memberikan akses lebih luas kepada masyarakat untuk mengenal keanekaragaman makanan khas Indonesia, khususnya Yogyakarta," ujar Nanan dalam pembukaan Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival (WICSF) 2019 di Pendopo Agung Ambarrukmo, Jumat (27/9).

1. Viralkan Yogyakarta lewat makanan

Yuk Berburu Jajanan di Pesta Kuliner Wonderful Taste of Indonesia IDNTimes/Holy Kartika

Kabid Industri Dinas Pariwisata DIY, Roy Sutikno mengungkapkan festival kuliner ini diharapkan dapat semakin mengenalkan potensi pariwisata yang dimiliki Yogyakarta, khususnya dari potensi kulinernya. Melalui makanan dapat menjadi daya tarik wisata, baik bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

"Nama Yogyakarta di sejumlah negara belum banyak dikenal masyarakat dunia. Kami berharap lewat acara ini bisa memviralkan Yogyakarta, sehingga nama DIY bisa dikenal lebih luas ke mancanegara," ungkap Roy.

Rangkaian festival kuliner 8 mal di Yogyakarta ini dimulai dari Plaza Ambarrukmo. Mengusung tema Taste of Harmony, mal ini menghadirkan 21 stand makanan.

"Berbagai kuliner dari jajanan tradisional hingga kekinian dapat dinikmati di Alun-alun Ambarrukmo selama 3 hari hingga 29 September," ungkap Nanan yang juga General Manager Plaza Ambarrukmo. 

Baca Juga: 3 Kuliner Favorit Keluarga Jokowi yang Wajib Kamu Cicipi di Solo

2. Targetkan tingkatkan kunjungan wisatawan

Yuk Berburu Jajanan di Pesta Kuliner Wonderful Taste of Indonesia IDNTimes/Holy Kartika

Sejak digelar 2016 lalu, Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival telah menjadi magnet wisata baru bagi DIY. Pengelola pusat belanja secara konsisten menghadirkan festival kuliner yang dikemas beragam dan berpadu budaya khas Yogyakarta. 

"Kami berharap festival ini dapat menjadi agenda wisata yang tidak hanya mengenalkan Yogyakarta, tetapi juga turut meningkatkan kunjungan wisatawan, bagi dari luar kota maupun mancanegara," jelas Nanan.

Sementara itu, Bupati Sleman, Sri Purnomo mengungkapkan penyelenggaraan WICSF telah turut memberikan kontribusi pada atraksi wisata yang ada di kabupaten ini. Setiap tahunnya, acara ini mampu memberikan daya tari berbeda bagi wistawan yang datang berkunjung. 

"Jika dilihat pertumbuhan kunjungan wistawan di Sleman, dibandingkan 2017 ada kenaikan sekitar 18 persen pada 2018. Kami berharap nantinya di 2019 bisa meningkatkan jumlah wisatawan, baik di Sleman maupun DIY pada umumnya," jelas Sri Purnomo.

3. Turut dorong UMKM Sleman

Yuk Berburu Jajanan di Pesta Kuliner Wonderful Taste of Indonesia IDNTimes/Holy Kartika

Gelaran festival kuliner dinilai tak hanya memberikan kontribusi terhadap promosi wisata Kabupaten Sleman, maupun sekitarnya. Akan tetapi, menurut Sri Purnomo, kegiatan ini juga dapat turut mendorong kegiatan ekonomi di sekitar pusat belanja.

"Kami berharap acara ini turut memberi dampak positif bagi pelaku UMKM di Sleman. Sehingga itu bisa mewarnai dan meningkatkan rasa percaya diri UMKM dalam upaya meningkatkan kualitas usaha dan produknya," jelas Sri Purnomo.

Baca Juga: Kopi Raja, Minuman Kopi Berbahan Baku Biji Buah Okra

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya