TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Tempat Menikmati Kopi Lokal di Jogja, Banyak Pilihannya

Mulai dari kopi khas Menoreh sampai Aceh juga ada!

kedai kopi lokal di jogja (instagram.com/kopidst)

Buat penggemar kopi, kedai kopi gak hanya cuma asyik untuk nongkrong bareng teman se-circle, tapi juga kesempatan untuk menjajal beragam menu kopi ditawarkan. Nah, buat kamu yang ingin menyesap kopi yang dibuat dari biji kopi lokal pilihan, Yogyakarta mempunyai beberapa lokasi yang bisa kamu sambangi.

Penasaran? Berikut ini rekomendasi tempat menikmati kopi lokal di Jogja. Pilihan kopinya sedap dan suasananya juga nyaman!

1. Kopi Menoreh Pak Rohmat

Kopi Menoreh Rohmat (instagram.com/kopimenoreh_pakrohmat)

Berlokasi di Samigaluh, Kulon Progo, ngopi di Kopi Menoreh Pak Rohmat akan memberikan pengalaman unik buat kamu. Di kedai ini memiliki menu spesial kopi luwak hutan, kopi lanang, dan kopi ijo. 

Kopi-kopi tersebut dipanen, di-roasting, sampai dihidangkan langsung secara tradisional. Dan biasanya secangkir kopi di Kopi Menoreh Pak Rohmat ini paling cocok ditemani camilan khas pedesaan seperti singkong goreng, kacang rebus, dan makanan khas Kulon Progo, geblek. 

Alamat: Madigondo, RT.26/RW.10, Madigondo, Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jam operasional: Setiap hari, buka pukul 08.00-19.00 WIB.

2. Klinik Kopi

Klinik Kopi (instagram.com/klinikkopi)

Sebelum Jogja disesaki dengan coffee shop seperti sekarang, Klinik Kopi sudah lebih dulu menyapa. Nama kedai satu ini kian melambung sejak dijadikan salah satu lokasi syuting film hits Indonesia, AADC 2 pada 2016 lalu. 

Yang unik dari Klinik Kopi ini bukan hanya menu utamanya yang didominasi oleh kopi lokal seperti Bajawa, Kintamani, atau Sunda Geisha, tapi juga karena kedai ini gak menyediakan gula atau susu sehingga menikmati kopi dengan lebih alami dan asli. Unik!

Alamat: Jalan Kaliurang Nomor KM. 7/RW.8, Ngabean Kulon, Sinduharjo, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Minggu tutup, buka pukul 18.00-16.00 WIB

Baca Juga: Kopi Joss Slasar Malioboro, Tempat Nongkrong Dekat Stasiun Tugu

3. Kopi Pari

kopi pari (instagram.com/orangenumber13)

Siapa bilang kalau ngopi di Jogja serba mahal? Coba kunjungi Kopi Pari yang berlokasi di Kulon Progo ini. Jauh dari pusat kota, kanan dan kiri kedai juga masih rimbun pepohonan besar yang membuat hawanya jadi sejuk. 

Kopi yang ditawarkan juga beragam, loh, tapi didominasi oleh kopi khas Kulon Progo seperti kopi luwak menoreh, kopi menoreh jatimulyo, dan masih banyak lainnya. Namun kalau lagi mengurangi konsumsi kafein, ada pilihan wedang uwuh, wedang jahe, atau teh poci gula batu. 

Alamat: Banyunganti, Banyunganti, Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Setiap hari, buka pukul 09.00-20.00 WIB

4. Kopi Klotok Menoreh

kopi klotok menoreh (instagram.com/fifi_culinary)

Ingin kulineran sekalian healing? Yuk, ke Kopi Klotok Menoreh! Masih dari Kulon Progo, tempat makan satu ini menyediakan beragam kopi lokal seperti kopi Menoreh, kopi Bali, sampai kopi Temanggung yang setiap cangkirnya memiliki rasa yang berbeda-beda dan unik. 

Selain aneka kopi, yang jadi menu minuman andalan berikutnya adalah jamu. Ada jamu kunyit asam, jamu beras kencur, bahkan jamu sehat lelaki dan wanita pun ada! Dinikmati dingin dengan es batu, duh, segar!

Alamat: Jalan Raya Kaligesing, Kenteng, Kembang, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 07.00-20.00 WIB

5. De Ngokow Coffee & Tea Club

de ngokow coffee (instagram.com/dnkcoffeeroastery.yk)

Bernuansa tradisional, kafe yang bernama De Ngokow Coffee & Tea Club ini wajib disambangi buat nongkrong atau sekadar cari referensi work from cafe di Jogja. Kedai ini didirikan di atas rumah joglo yang mempertahankan nuansa tempo dulu yang kental lewat kursi, meja, sampai lukisan yang dipajang. 

Salah satu menu andalan mereka adalah West Java Pananda yang disajikan dengan dingin. Selain itu, mereka juga menyediakan biji kopi dari beragam daerah seperti dari Banjarnegara dan Aceh. 

Alamat: Pendopo Ndalem Pujokusuman, Jalan Brigjen Katamso, Keparakan, Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Setiap hari, buka pukul 10.00-23.00

6. Monoch Coffee and Kitchen

Monoch Coffee & Kitchen (instagram.com/monochcoffee)

Kalau ingin mencari tempat menikmati kopi lokal di Jogja dengan suasana lebih modern tapi tetap seru, Monach Coffee and Kitchen bisa disambangi. Tempatnya tak terlalu besar, tapi punya fasilitas lengkap termasuk outdoor dan indoor room. Kalau sedang beruntung, kamu bisa menyaksikan live music juga di sana!

Pilihan kopi lokal di Monach Coffee and Kitchen cukup beragam. Sebut saja ada aceh gayo, sidikalang, bawena dan bajawa. 

Alamat: Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 17, Gowongan, Kapanewon Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Jam operasional: Setiap hari, buka pukul 12.00-23.59 WIB.

Baca Juga: 5 Kafe di Sleman dengan View Persawahan, Cocok Buat Healing

Verified Writer

Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya