TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Permintaan Bahan Pangan di Bulan Suro Turun, Cabai Ikutan Anjlok

Namun harga telur terkerek naik 

IDN Times/Holy Kartika

Yogyakarta, IDN Times-Memasuki pekan ketiga bulan September sejumlah komoditas bahan pangan pokok mengalami penurunan. Harga komoditas yang mengalami penurunan antara lain seperti cabai rawit merah, cabai merah keriting, cabai merah besar hingga daging ayam broiler.

"Ada sejumlah komoditas bahan pokok yang mengalami penurunan harga selama sepekan ini," ujar Kabid Perdagangan Dalam Negeri Disperindag DIY, Yanto Apriyanto dihubungi, Senin (16/9).

Baca Juga: Harga Bawang Merah Anjlok, Jenis Lokananta Tak Terpengaruh

1. Permintaan produk turun di bulan muharram

IDN Times/Holy Kartika

Yanto mengungkapkan penurunan harga sejumlah komoditas bahan pangan pokok terjadi karena sejumlah hal. Harga daging ayam broiler sempat fluktuatif, pekan ini mengalami sedikit penurunan dibandingkan pekan sebelumnya.

"Untuk harga daging ayam mengalami penurunan di tingkat petani peternak dan sedikit turun di tingkat pengecer," ungkap Yanto.

Penurunan harga, kata Yanto, juga disebabkan adanya penurunan permintaan konsumen. Pasalnya, setiap bulan sura atau muharram, permintaan akan komoditas pangan pokok menurun karena tidak banyak acara hajatan yang dilakukan.

2. Pengendalian stok semestinya segera dilakukan

IDN Times/Holy Kartika

Yanto memaparkan setiap bulan muharram, permintaan akan bahan pangan pokok akan berkurang drastis.  Maka dari itu, kata Yanto, perlu dilakukan pengendalian stok atau pasokan. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi over supply di tingkat masyarakat atau pasaran.

"Misalnya, pada stok daging ayam. Mengantisipasi over supply dari tingkat peternak, sebaiknya dilakukan cuting doc atau pengurangan suplai anakan ayam," papar Yanto.

Baca Juga: Friendly Logistics Bantu UMKM Yogyakarta Manfaatkan Pemasaran Digital

Berita Terkini Lainnya