TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pantai Lolang Gunungkidul: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Tips Berlibur

Pantai mini dengan beragam keindahan yang ditawarkan

Pantai Lolang Gunungkidul (Instagram.com/mukhamad_tarohim)

Pantai Lolang adalah salah satu pantai tersembunyi di barat Pantai Sepanjang, Gunungkidul. Pantai ini terbilang mini dengan hamparan pasir putih yang juga dikelilingi oleh bukit karang di sekitar pantai. Ada pula sebuah jembatan bambu sederhana yang menghubungkan area jalan dengan sebuah batu karang yang besar yang berada di tepi pantai.

Jika kamu penasaran dengan Pantai Lolang, berikut informasi lengkapnya, mulai dari lokasi, harga tiket, hingga tips berkunjung!

1. Lokasi, jam operasional, dan harga tiket

Pantai Lolang Gunungkidul (Instagram.com/inigunungkidul_id)

Lokasi: Kalurahan Kemadang, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Buka 24 jam

Harga tiket: Rp10 ribu

Baca Juga: 7 Pantai dengan Spot Mancing Terbaik di Gunungkidul, Hidden Gem!

2. Rute menuju lokasi Pantai Lolang

Perjalanan untuk sampai di Pantai Lolang bisa kamu tempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi, baik itu menggunakan sepeda motor maupun mobil. Dari Jalan Jogja-Wonosari, perjalanan ditempuh sejauh 57 km atau sekitar 1 jam 40 menit.

Rute terbaik yang bisa kamu pilih yaitu dengan melalui Alun-alun Gunungkidul. Kamu bisa mengarahkan kendaraan menuju ke Alun-alun Gunungkidul - Pasar Hargosari - Ada pertigaan kedua setelah pasar ambil kanan menuju Jalan Baron - Karangrejek - Mulo (ada pertigaan lurus saja) - Kemiri - Polsek Tanjungsari - Kemadang - Pos Tanda Pembayaran Retribusi (TPR) - Pertigaan belok kiri - Pertigaan Pantai Kukup belok kiri - Pantai Sepanjang - Ikuti jalan di Pantai Sepanjang menuju Pantai Lolang.

3. Fasilitas yang tersedia

Pantai Lolang Gunungkidul (Instagram.com/fitriannur35)

Pantai Lolang sebagai destinasi wisata tentu telah menyediakan berbagai fasilitas penunjang yang bisa digunakan oleh wisatawan selama berada di pantai ini. Berikut adalah beberapa fasilitasnya:

  • Tempat parkir
  • Musala
  • Kamar mandi
  • Tempat makan
  • Tempat istirahat
  • Area camping
  • Spot foto menarik

4. Keindahan dan pesona Pantai Lolang

Pantai Lolang Gunungkidul (Instagram.com/lindackd)

Pantai Lolang adalah salah satu pantai yang berada di kawasan di Gunungkidul yang masih alami dan memiliki pemandangan indah khas pantai selatan. Pantai ini sebagian besar didominasi oleh tebing-tebing tinggi dan hanya sedikit yang berupa pantai berpasir.

Saat air pantai surut, maka akan terlihat batu karang di sekitar pantai, pantai relatif lebih besar, dan juga lebih panjang. Menariknya, pasir di Pantai Lolang ini memiliki tekstur butiran yang cenderung kasar karena tercampur dengan pecahan dari cangkang biota laut.

Pantai Lolang diapit oleh dua tebing yang banyak terdapat karang di tepi pantai dan bentuknya sedikit menjorok ke arah laut. Pada sisi kiri pantai, ada batuan karang besar yang menghiasi pantai. Sedangkan di pada sisi kanannya ada cekungan bukit yang bisa digunakan wisatawan untuk tempat berteduh.

Selain itu, terdapat banyak pohon pandan laut dan tanaman liar yang tumbuh subur di kedua sisi bukit karang tersebut. Di sini, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru di pantai ini, mulai dari bermain air, bersantai, piknik hingga berkemah.

Baca Juga: Pantai Kayu Arum Gunungkidul: Info Lokasi, Harga Tiket, dan Tips

Verified Writer

Alicia Diahwahyuningtyas

To be beautiful means to be yourself. You don't need to be accepted by others. You just need to accept yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya