TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Menarik Tubuh Manusia, Sudah Tahu Panjang Kulitmu? 

 Apakah kamu sudah mengetahui fakta-fakta ini?

Ilustrasi Anggota Tubuh (Mulut) (IDN Times/Mardya Shakti)

Tubuh manusia adalah sebuah keajaiban alami yang kompleks dan menakjubkan. Setiap bagian dan fungsi tubuh manusia memiliki fakta menarik yang patut diungkap. Apakah kalian sudah mengetahui fakta dari tubuh kalian? Ternyata, ada banyak fakta menarik tentang tubuh kita yang wajib diketahui. Kita akan menjelajahi 5 fakta menarik tentang tubuh manusia yang akan memukaumu, yuk!

1. Jumlah tulang manusia saat bayi dan dewasa ternyata berbeda

ilustrasi anatomi tulang manusia (unsplash.com/Nino Leverani)

Apakah kamu tau kalau jumlah tulang saat kita bayi dan saat kita dewasa berbeda? Jumlah tulang saat kita bayi berjumlah 270 dan saat kita dewasa berjumlah 206. Lantas kemana perginya 64 tulang tersebut?

Ternyata 64 tulang tersebut seiring pertumbuhan bergabung menjadi satu. Salah satu contohnya adalah lima tulang yang berbeda yang berada di tengkorak. Lima tulang tersebut bertugas untuk melindungi otak dan seiring berjalannya waktu akan menyatu menjadi tengkorak secara utuh. Tulang terkecil di tubuh manusia berada di telinga tengah, sementara tulang terpanjang adalah tulang paha.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Organ Tubuh Manusia, Gak Banyak Orang Tahu 

2. Kekuatan otot manusia

ilustrasi nyeri otot atau cedera yang berkepanjangan (freepik.com/jcomp)

Kekuatan otot manusia adalah suatu hal yang luar biasa. Tubuh manusia dilengkapi dengan berbagai otot yang bisa menghasilkan kekuatan yang mengagumkan. Salah satu contohnya adalah otot jantung, mampu memompa darah ke seluruh tubuh sebanyak 5 liter per menit. Ini berarti dalam waktu satu hari, otot jantung kita mampu memompa sekitar 7 ribu liter darah

Keajaiban kekuatan otot manusia juga terlihat dalam situasi darurat. Misalnya, dalam situasi yang membutuhkan kekuatan ekstra, orang dapat menunjukkan kekuatan yang luar biasa untuk menyelamatkan diri atau orang lain. Terkadang, adrenalin dapat memicu pelepasan tenaga ekstra dari otot-otot tubuh, yang memungkinkan manusia untuk melakukan hal-hal yang sebelumnya tidak mungkin.

3. Kulit manusia adalah organ terbesar

ilustrasi anggota tubuh kepala (IDN Times/Mardya Shakti)

Kulit merupakan salah satu organ penting untuk manusia. Walau tipis, namun fungsinya penting untuk melindungi organ vital lainnya, Apakah kalian tau, kulit adalah organ terbesar di tubuh manusia. Pada rata-rata orang dewasa, luas kulit bisa mencapai sekitar 1,5 hingga 2 meter persegi.

Hal ini menjadikan kulit merupakan organ terbesar pada tubuh manusia, Kulit juga memiliki berbagai fungsi penting, termasuk melindungi tubuh dari infeksi, cedera fisik, dan paparan sinar UV berbahaya. Dalam kesehatan dan kecantikan, perawatan kulit menjadi fokus penting untuk menjaga kesehatan dan penampilan yang baik.

4. Mata manusia diperkirakan setara dengan kamera 576 megapixel

ilustrasi mata (IDN Times/Arief Rahmat)

Mata merupakan salah satu organ vital untuk manusia. Tanpa mata manusia tidak akan bisa melihat betapa indahnya pemandangan alam yang ada di dunia ini. Lantas apa kamu pernah berpikir mata manusia itu setara dengan berapa megapixel ya?

Mata manusia tidak bisa diukur secara langsung dalam megapiksel (MP), karena megapiksel adalah satuan pengukuran untuk resolusi gambar digital. Namun, kita dapat memberikan perkiraan kasar berdasarkan kepekaan mata manusia terhadap detail. Pada kondisi normal, mata manusia memiliki kepekaan yang luar biasa terhadap detail. Secara kasar, diperkirakan bahwa mata manusia setara dengan resolusi sekitar 576 megapiksel. Namun, perlu diingat bahwa ini hanya perkiraan, karena kemampuan penglihatan manusia tidak hanya tergantung pada jumlah piksel.

Baca Juga: 7 Hewan yang Punya Kebiasaan Tidur Unik, Salah Satunya Zebra

Writer

Punchkin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya