3 Vitamin Ini Gak Boleh Diminum Bersama dengan Kopi, Kenapa?

Kopi menjadi salah satu minuman populer yang dikenal dengan sederet manfaat kesehatannya. Tak hanya sekadar meningkatkan energi, rutin minum kopi juga bermanfaat untuk menurunkan risiko diabetes tipe 2, menurunkan berat badan, dan membantu hidup lebih lama, dilansir Medical News Today.
Biasanya, kopi diminum bersama dengan kudapan atau makanan ringan, seperti kue, biskuit, atau gorengan. Selain itu, beberapa orang terkadang juga menambahkan vitamin mereka ke dalam kopi untuk memaksimalkan manfaat dari minuman pahit tersebut.
Meski demikian, ada beberapa jenis vitamin yang tidak boleh diminum bersamaan dengan minum kopi. Untuk lebih jelasnya, yuk simak artikel di bawah ini!
1. Vitamin B

Vitamin B adalah salah satu vitamin yang tidak boleh diminum bersamaan dengan minum kopi. Untuk diketahui, vitamin B membantu sel-sel tubuh, seperti kulit, darah, dan sel otak untuk mengembangkan dan mengubah makanan menjadi energi.
Vitamin B terdiri dari beberapa jenis, seperti tiamin, riboflavin, niasin, asam pantotenat, piridoksin, biotin, folat, dan cobalamin, yang memiliki fungsi yang berbeda-beda. Meski begitu, semua jenis vitamin B diklasifikasikan sebagai vitamin yang larut dalam air. Ini berarti, tubuh tidak dapat menyimpannya, sehingga mudah hilang melalui urine.
Di sisi lain, kopi mengandung kafein yang bersifat sebagai stimulan. Artinya, kafein dapat meningkatkan produksi urine, sehingga beberapa vitamin dan mineral tidak diserap dengan baik sebelum dibuang.
"Karena kafein memiliki efek diuretik, itu dapat meningkatkan ekskresi vitamin B dan vitamin C, sebelum tubuh memiliki kesempatan untuk menyerap manfaatnya," kata terapis nutrisi, Rhian Stephenson, dikutip dari Glamour Magazine.
2. Vitamin C

Jenis vitamin yang tidak boleh diminum bersamaan dengan kopi adalah vitamin C. Pasalnya, vitamin C dapat membantu tubuh memproduksi kolagen, yaitu protein yang digunakan untuk membuat tulang rawan, ligamen, kulit, dan pembuluh darah.
Tak hanya itu, vitamin C juga bermanfaat untuk membantu proses penyembuhan luka dan merupakan antioksidan kuat. Antioksidan ini mampu melindungi DNA tubuh dari paparan radikal bebas yang bisa merusak tubuh.
Sama seperti vitamin B, vitamin C juga larut dalam air, sehingga mudah hilang bersamaan dengan urine. Adapun, jika vitamin C dikonsumsi bersamaan dengan kopi, maka tubuh tidak bisa mendapatkan manfaat dari vitamin tersebut.
3. Vitamin D

Vitamin D dapat memengaruhi lebih dari 200 gen dalam tubuh manusia. Vitamin ini memiliki manfaat penting dalam menjaga sistem kekebalan tubuh, mengatur hormon, dan membantu tubuh mendapatkan tidur nyenyak. Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko kesulitan tidur.
Adapun, minum vitamin D bersamaan dengan kopi dapat menyebabkan seseorang mengalami penurunan ekspresi reseptor vitamin D yang disebabkan oleh kafein. Hal ini juga didukung oleh studi gabungan dari Universitas Creighton di Nebraska dan Universitas Miami, Florida.
Dalam studi tersebut, peneliti menemukan bahwa kafein dapat mengurangi ekspresi reseptor vitamin D pada osteoblas, yaitu sel-sel dalam tubuh yang bertanggung jawab untuk memproduksi tulang.
Itulah beberapa vitamin yang tidak boleh diminum bersama dengan kopi. Idealnya, vitamin diminum dengan air putih, bukan dengan kopi atau teh.