Sleman, IDN Times - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 29 Maret 2020 mendatang, membuat Dinas Kesehatan Sleman khawatir terjadi penularan Covid-19.
Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sleman, dr Wisnu Murti Yani menjelaskan, Pilkades sendiri dalam pelaksanaannya tidak bisa diundur. Untuk itu, hal yang harus dilakukan untuk mengantisipasi penularan Covid-19 adalah, kewaspadaan.