Purwa Caraka Jogja Sabet Emas Ajang Paduan Suara Internasional

Purwa Caraka Jogja raih prestasi di BICF 2023

Yogyakarta, IDN Times - Purwa Caraka Music Studio (PCMS) Jogja Choir sabet Gold Medal dalam ajang Bandung International Choral Festival (BICF) 2023. Dengan persiapan yang singkat, PCMS berhasil unggul dari kelompok paduan suara lainnya, tidak hanya dari Indonesia tapi juga kelompok dari luar negeri.

Ada sejumlah kategori yang dilombakan dalam BICF 2023. BICF 2023 kali ini sendiri, PCMS Jogja Choir membawa 18 siswanya, dengan membawakan dua buah lagu, yaitu Reflection dan This Is Me PCMS Jogja Choir berhasil meraih Gold Medal pada kompetisi pertamanya ini.

1. Raih gold medal dengan total nilai 82,60

Purwa Caraka Jogja Sabet Emas Ajang Paduan Suara Internasionalilustrasi piala (IDN Times/Aditya Pratama)

PCMS Jogja Choir berhasil meraih Gold Medal setelah mendapat total nilai 82,60 dalam kategori Pop and Jazz. Meski harus bersaing dengan kategori umum, tapi PCMS Jogja Choir dengan siswanya yang masih berusia 9-17 tahun, tetap berusaha menampilkan yang terbaik. 

Owner dari Purwa Caraka Music Studio Jogja, Novita, bersyukur atas capaian ini, mengingat persiapan mereka terbilang terbilang singkat.

"Persiapan mengikuti BICF ini terbilang cukup singkat. Kami mulai proses audisi dan latihan sejak awal September 2023," jelas Novita.

2. Persiapan singkat untuk sabet juara

Purwa Caraka Jogja Sabet Emas Ajang Paduan Suara InternasionalPurwa Caraka Music Studio (PCMS) Jogja. (Dok. Istimewa)

Dengan waktu yang singkat, Novita mengungkapkan latihan dilakukan secara rutin sebanyak tiga kali dalam seminggu. Bukan tanpa kendala, waktu latihan juga harus menyesuaikan jadwal anak-anak yang cukup padat.

"Kendala biasanya hanya masalah jadwal latihan saja, karena ada beberapa anak yang jadwalnya cukup padat. Jadi kami biasanya mulai latihan itu pukul 19.00 WIB," ungkap Novita.

Baca Juga: Unik, Sosialisasi Pemilu lewat Karnaval Gerobak Sapi di Sleman

3. Dukungan pelatih dan orangtua hingga sabet juara

Purwa Caraka Jogja Sabet Emas Ajang Paduan Suara InternasionalPurwa Caraka Music Studio (PCMS) Jogja. (Dok. Istimewa)

Torehan prestasi kali ini tidak lepas juga dari peran serta para pelatih yang memberikan latihan secara intensif. Di antaranya oleh Athitya Monica, Yosua, dan Zulfahmi ketiganya merupakan instruktur vokal di Purwa Caraka Music Studio Jogja dan juga sangat berpengalaman di dunia paduan suara (choir). Siswa Purwa Caraka Music Studio Jogja, memang aktif mengikuti sejumlah ajang musik bertaraf internasional.

Baru-baru ini Siswa Purwa Caraka Music Studio Jogja juga mengikuti ajang internasional, seperti Asia Pacific Arts Festivals dan Youth Friendship Festival yang belum lama ini diselenggarakan. Purwa Caraka Music Studio mendorong siswanya untuk mengikuti berbagai kompetisi musik baik nasional maupun internasional. Tidak hanya dukungan dari Purwa Caraka Music Studio, torehan prestasi yang ada juga berkat dukungan para orang tua.

Baca Juga: 1.230 Peserta Gabung di Jogja International Heritage Walk 

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya