Sambut Pergantian Tahun, Dishub Bantul Petakan Titik Kemacetan

Dishub Bantul akan pasang RPPJ ke arah Parangtritis

Bantul, IDN Times - Dinas Perhubungan Pemkab Bantul telah memetakan potensi keramaian dan potensi kemacetan saat malam tahun baru, Selasa malam (31/12). Dishub juga telah menyiapkan rute alternatif agar wisatawan tidak terjebak dalam kemacetan terutama di jalur menuju tempat wisata.

Baca Juga: 30 Personel SAR Disiagakan di Pantai Gua Cemara dan Pantai Baru

1. Dishub akan merekayasa jalan‎ di titik-titik kemacetan

Sambut Pergantian Tahun, Dishub Bantul Petakan Titik KemacetanKepala Dishub Bantul, Aris Suhariyanta. IDN Times/Daruwaskita

Kepala Dishub Bantul, Aris Suhariyanta, mengatakan titik keramaian pada malam tahun baru didominasi jalur jalan menuju objek wisata. Oleh karena itu, Dishub juga telah menyiapkan rekayasa jalan.

"Yang pasti ramai jalan Parangtritis, Hargodumilah (bukit bintang), komplek paseban, Jalan Mangunan-Terong," ujarnya, Selasa (31/12).

2. Ratusan traffic cone dan road barrier disiapkan

Sambut Pergantian Tahun, Dishub Bantul Petakan Titik Kemacetanpengarah lalu-lintas kerucut (traffic cone). IDN Times/Daruwaskita

Untuk merekayasa jalan, Dishub telah menyiapkan 200 pengarah lalu lintas sementara berupa kerucut lalu lintas (traffic cone) dan 100 buah road barrier. Selain itu ada 30 buah rambu portabel petunjuk arah yang akan ditempatkan di jalur utama dan jalur alternatif.

"Dalam rangka tahun baru kita juga membuka jalur alternatif yang melewati jalur selatan (Bantul) dengan melengkapi rambu-rambu lalu lintas portabel," ungkapnya.

3. Akan memasang RPPJ ke arah Parangtritis

Sambut Pergantian Tahun, Dishub Bantul Petakan Titik Kemacetanrambu pendahulu petunjuk jurusan (RPPJ).IDN Times/Daruwaskita

Selain itu Dishub juga telah memasang rambu pendahulu petunjuk jurusan (RPPJ) ke arah Parangtritis, tepatnya di perempatan ring road Dongkelan dan perempatan ring road Wojo.

"Wisatawan yang akan ke Parangtritis tidak terpusat melalui jalan Parangtritis namun bisa melewati jalur Imogiri Barat atau Jalan Bantul," tuturnya.

Selain jalur alternatif menuju kawasan Pantai Parangtritis, Dishub juga melakukan pengalihan arus balik dari Parangtritis agar tidak terjadi kemacetan di Jalan Parangtritis.

"Akan ada rekayasa APILL Druwo, Tembi, Manding, Bakulan dan juga penempatan personel," terangnya.‎

Baca Juga: Malam Tahun Baru 2020, Objek Wisata Bantul Ini Punya Acara Seru!

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya