Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!

Harga yang terjangkau di kantong mahasiswa

Sleman, IDN Times - ‎Provinsi DI Yogyakarta menjadi salah satu daerah yang tingkat penyalahgunaan narkobanya tertinggi di Indonesia. Salah satu jenis narkoba yang banyak beredar di Yogya adalah ganja. Bandar dan pengedar ganja menjual barang haramnya dengan target mahasiswa, yang banyak terdapat di Yogya.

Baca Juga: Angkasa Pura I 'Pede' Cacar Monyet Tak Akan Masuk Yogya

1. Maraknya peredaran ganja di kalangan mahasiswa Yogya karena harganya terjangkau‎

Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!unsplash.com/rickpics

Direktur Reserse Narkoba Polda DI Yogyakarta, Kombes Pol Dewa Putu Gede Artha mengatakan maraknya peredaran ganja di kalangan mahasiswa di Yogyakarta karena harganya lebih terjangkau dibandingkan sabu-sabu.

"Para penjual narkoba jenis ganja yang sebagian besar ganjanya berasal dari Sumatra ini menggunakan media sosial untuk menjajakan ganja," katanya di Mapolda DI Yogyakarta, Kamis (16/5).

2. 5 mahasiswa di Yogya ditangkap gara-gara konsumsi ganja‎

Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!IDN Times/Daruwaskita

Kasus terakhir Polda DIY menangkap pengedar ganja berinisial  IAF warga Boyolali, Jawa Tengah. Pelaku ditangkap pada tanggal 8 Mei 2019 dengan barang bukti sebanyak 427,8 gram ganja siap konsumsi.

"Penangkapan IAF berawal ketika terjadi penangkapan terhadap MSW yang kemudian dikembangkan ke 5 tersangka lainnya yaitu MHA, ADS, MIN, MFA dan MKF yang semuanya mendapat barang dari AF," katanya.

3. Kirim ganja dibungkus kain perca agar lolos dari jasa ekspedisi‎

Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!IDN Times/istimewa

Sebanyak  5 tersangka yang ditangkap berstatus mahasiswa, sedangkan MSW merupakan seorang penjual narkoba. Pelaku bertransaksi melalui aplikasi LINE.

"IAF menjual 3 gram ganja senilai Rp 150 ribu ditambah biaya kirim. Agar lolos dalam pengiriman ganja dibungkus dengan kain perca kaos sehingga seperti pesana khusus," tuturnya.

4. Pakai kode "organik" untuk memesan ganja‎

Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!IDN Times/Daruwaskita

IAF memberikan kode khusus yaitu "organik" bagi calon pembeli untuk memesan ganja. Kode itu menjadikan tak semua orang mengetahuinya.

"Jadi ada kode khusus untuk memesan ganja dari IAF dan tidak semua orang tahu," ungkapnya.

5. Ganja sasar mahasiswa karena harga terjangkau‎

Awas, Bandar Ganja Incar Mahasiswa Yogyakarta!IDN Times/Ita Malau

IAF mengaku sudah menjual ganja kepada mahasiswa selama 2 tahun. Pelaku menyasar mahasiswa karena harganya relatif terjangkau.

"Kalau harga ganja lebih murah dan terjangkau khususnya di kalangan mahasiswa," ujarnya.‎

Baca Juga: Tiket Pesawat Mahal, Mengapa Pengusaha Bus Pesimis Pemudik Naik Bus? 

Topik:

  • Febriana Sintasari
  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya