TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Libur Lebaran, Indosat Perkirakan Lonjakan Trafik Hingga 11 Persen

Gunungkidul dan Kulon Progo jadi perhatian

Jumpa pers Indosat di Yogyakarta, Kamis (28/3/2024)/ (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Intinya Sih...

  • Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) memprediksi lonjakan trafik data DIY mencapai 11 persen saat momen mudik dan Lebaran.
  • 812 sites eksisting dan 26 sites baru disiapkan untuk menghadapi lonjakan data trafik di DIY.
  • Kampanye 'Indosat Bersama Rayakan Indah Ramadan 2024' diluncurkan, termasuk program Gerobak Berkah dan Diary Kebaikan.

Yogyakarta, IDN Times - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat/IOH) memprediksi lonjakan trafik data di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencapai 11 persen pada momen mudik dan Lebaran dibanding hari normal. Kabupaten Gunungkidul dan Kulon Progo menjadi perhatian tersendiri.

Head of Technology Circle Java IOH, Yose Navirianto mengatakan Indosat telah menyiagakan 812 sites eksisting, dan menambah 26 sites baru guna menghadapi lonjakan data trafik. "8 Mobile BTS telah disebar di titik-titik vital se-Jateng DIY yang padat pengguna seperti rest area, tempat ibadah, tempat wisata," ujar Yose, saat jumpa pers, di Yogyakarta, Kamis (28/3/2024).

1. Lonjakan trafik di DIY capai 11 persen

Ilustrasi orang memegang handphone (unsplash.com/Yogas Design)

Yose menyebut Indosat memprediksi lonjakan trafik data untuk DIY mencapai 11 persen dibandingkan hari-hari normal. Penambahan kapasitas di BTS untuk mengakomodir naiknya penggunaan akses internet hingga 60 persen (head room). "Penyumbang trafik tertinggi Gunungkidul dan Kulon Progo. Tempat-tempat wisata kita siapkan mobile BTS," ungkap Yose.

Head of Circle Java IOH, Elny Widjaja, menyebut untuk momen Ramadan ini Indosat mengusung kampanye 'Indosat Bersama Rayakan Indah Ramadan 2024' atau 'Indosat Berkah Ramadan 2024'. Kampanye ini merefleksikan komitmen Indosat dalam merayakan momen suci Ramadan dengan berbagi keberkahan bersama seluruh pemangku kepentingan.

"Kampanye Indosat Berkah Ramadan merupakan wujud komitmen kami mendukung antusiasme masyarakat merayakan bulan Ramadan dengan saling berbagi keberkahan. Oleh karena itu, kami mengundang semua masyarakat Indonesia untuk merasakan keindahan Ramadan bersama Indosat. Kampanye ini sejalan dengan tujuan besar kami dalam memberdayakan masyarakat Indonesia," Elny.

Secara umum, Indosat juga turut menjaga kualitas layanannya sepanjang bulan Ramadan, dengan mengoptimalkan jaringannya di lokasi-lokasi prioritas seperti tempat ibadah, pusat perbelanjaan, pasar, terminal bus, stasiun kereta, bandara, pelabuhan, maupun di sejumlah rute transportasi utama seperti jalan tol dan jalur kereta api. Sejumlah base transceiver station (BTS) baru turut dibangun dan mobile BTS (MBTS) dimobilisasi untuk memperkuat jangkauan sinyal di berbagai lokasi penting.

Tidak hanya itu, Indosat juga melakukan penambahan kapasitas layanan data di atas rata-rata trafik data harian. Lonjakan trafik data tersebut diperkirakan akan dipicu oleh peningkatan penggunaan aplikasi smartphone seperti TikTok, WhatsApp, dan Instagram, serta game online khususnya Mobile Legends, FreeFire, dan PUBG.

2. Program sosial gerakkan ekonomi

Ilustrasi pertumbuhan ekonomi. (IDN Times/Aditya Pratama)

Sebagai bagian dari kampanye Indosat Berkah Ramadan tahun ini, Indosat mempersembahkan program Gerobak Berkah sebagai sebuah dukungan nyata menggerakkan perekonomian masyarakat Indonesia yang difokuskan melalui marbot. Inisiatif yang dilaksanakan di 57 lokasi di seluruh Indonesia ini didasari oleh aspirasi Indosat untuk menjadikan masjid sebagai salah satu tempat pengembangan komunitas lokal dan memperkuat ikatan sosial ekonomi di lingkungan sekitarnya.

Indosat juga mengajak pelanggan untuk berkolaborasi dalam kampanye Indosat Berkah Ramadan melalui aplikasi myIM3 dan bima+. Dengan menukar loyalty point milik mereka, pelanggan dapat turut berkontribusi langsung dalam menggerakkan perekonomian lokal dan berbagi keberkahan di bulan Ramadan.

Baca Juga: Organda DIY Siapkan 2 Ribu Armada untuk Mudik Lebaran 2024

Berita Terkini Lainnya