TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Unek-unek Pedagang dan Juru Parkir Alkid saat Dikunjungi IShowSpeed

Situasi kacau hingga kemacetan terjadi di Alun-Alun Kidul

kerumunan fans speed ricuh di Alkid Yogyakarta (Youtube.com/ IShowSpeed)

Intinya Sih...

  • Kedatangan Youtuber asal AS, IshowSpeed, ke Alun-alun Kidul menimbulkan kerumunan tak terkendali dan kemacetan di sekitar area.
  • Pedagang di Alkid merasa terganggu karena penonton Speed hanya datang untuk bertemu dengannya tanpa membeli dagangan mereka.
  • Juru parkir juga kewalahan mengatur lalu lintas akibat banyaknya fans yang parkir sembarangan di sekitar Alkid.

Yogyakarta, IDN Times - Kedatangan Youtuber asal Amerika Serikat, IshowSpeed, ke Alun-alun Kidul (Alkid) pada 21 September 2024, tak hanya menjadi daya tarik masyarakat. Namun, ada dampak kurang mengenakkan yang dirasakan oleh pedagang sekitar hingga juru parkir. Hal ini disebabkan oleh kerumunan penonton Speed yang tak terkendali.

Salah satu pedagang lukisan di Alkid, Maryani, menuturkan kacaunya keadaan membuat jalanan menjadi macet. "Kacau banget sampai jalannya macet banget, di lapangan juga sama, mereka sampai lari-lari buat ngejar," ujar Maryani kepada IDN Times, Senin, (23/9/2024).

1. Penonton IShowSpeed datang dari berbagai arah

Pelukis sketsa wajah, Muhli Rubianto, mengatakan penonton Speed datang dari berbagai arah pintu masuk Alkid dan menuju ke tengah lapangan.

"Sepertinya mereka tahu ada orang itu lihat dari HP, orang-orang pada datang dari arah pintu masuk, ada yang dari selatan sama ada yang dari utara juga, mereka pada lari ke tengah lapangan, bahkan beberapa pedagang ada yang merasa terganggu," ujar Muhli Rubianto.

2. Banyaknya kerumunan tidak memberikan keuntungan pedagang

Banyaknya penonton yang datang ke Alkid ternyata tidak membuat dagangan mereka dibeli, karena penonton IShowSpeed hanya ingin menemuinya saja, sehingga datangnya Speed tidak memberikan keuntungan kepada pedagang, bahkan ada pedagang yang mengalami kerugian.

"Mereka hanya datang tapi tidak beli. Setelah orangnya (Speed) pergi pakai mobil, orang-orang juga ikut pergi, mereka cuma lihat orangnya itu," pungkas salah satu pedagang di Alkid, Karin Oktaviana.

Baca Juga: 4 Aktivitas Seru IShowSpeed di Jogja, Membatik hingga Jemparingan

3. Keresahan tukang parkir

Banyaknya fans yang datang untuk bertemu Speed turut menimbulkan kemacetan di sekitar Alkid. Juru parkir mengaku kewalahan mengatur lalu lintas dikarenakan banyak fans yang parkir sembarangan. 

"Mereka rame-rame naik motor taruh di jalan terus tinggal. Seharusnya ya ada pemberitahuan supaya kita juga biar gak awut-awutan," ujar salah satu tukang parkir Paguyuban Paparazi yang enggan disebutkan namanya.

Sebelumnya, Youtuber asal AS, IShowSpeed atau Speed, mengunjungi sejumlah tempat di Yogyakarta pada Sabtu (21/9/2024). Kunjungannya itu ditayangkan secara langsung lewat akun YouTubenya. Selain Alun-Alun Kidul, Speed juga berjalan-jalan di Malioboro, mampir ke Pasar Beringharjo, hingga belajar jemparingan atau panah tradisional di Omah Kecebong.

Baca Juga: IShowSpeed Kena Scam di Pasar Ubud Bali?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya