Yenny Wahid Bocorkan Kriteria Capres Dukungannya

Pokoknya bukan Cak Imin, titik

Bantul, IDN Times - Putri Presiden keempat RI Abdurahman Wahid (Gus Dur), Yenny Wahid, memberikan bocoran kriteria pasangan peserta Pilpres 2024 yang akan didukung oleh ia dan keluarga serta barisan pendukung almarhum ayahnya.

Yenny menuturkan deklarasi dukungan mengambil waktu setelah bakal calon wakil presiden dari Prabowo Subianto dan Ganjar Prabowo diumumkan.

"Saya berharap wakilnya pasti yang bisa mewakili NU. Yang diambil oleh kedua pasang calon itu kalau ada wakil NU-nya, itu buat saya jauh lebih mudah untuk mendukung," kata Yenny ditemui di Kasihan, Bantul, Jumat (13/10/2023).

"Ini sudah pesan kan ini, kan jelas," sambungnya.

1. Jika Prabowo dan Ganjar tak pilih dari kalangan NU

Yenny Wahid Bocorkan Kriteria Capres DukungannyaPrabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Kompak Pakai Baju Kotak-kotak di Acara Diskusi (IDN Times/Istimewa)

Yenny bakal mempertimbangkan ulang apabila l cawapres Prabowo dan Ganjar sama-sama bukan dari kalangan NU. Kriterianya adalah kedekatan dengan warga nahdliyin.

"Orang yang paling bisa diterima oleh nahdliyin," ucapnya.

2. Jika Prabowo dan Ganjar sama-sama punya cawapres dari kalangan NU

Yenny Wahid Bocorkan Kriteria Capres DukungannyaYenny Wahid. (IDN Times/Larasati Rey)

Akan tetapi, jika Prabowo dan Ganjar nantinya sama-sama memiliki cawapres dari kalangan NU, Yenny bakal melihat siapa yang paling memenuhi kriteria sebagai pemimpin negara.

"Kita lihat kriterianya paling cocok untuk memimpin negara, yang punya kedekatan pribadi juga pasti, yang punya kemampuan, kapabilitas. Itu kan semua ada kriteria-kriteria, yang pasti akan kita lihat skornya yang lebih tinggi siapa," urainya.

Sejumlah tokoh NU yang ia sebut laik dipilih sebagai cawapres antara lain Khofifah Indar Parawansa, Mahfud MD, Yaqut Cholil Qoumas, dan masih banyak lagi.

"Terakhir nanti kalau saya, kalau saya selalu mekanismenya adalah saya akan salat istikharah. Nah salat istikharahnya ke siapa ini. Dari dua pasang calon ini," ungkapnya.

Baca Juga: Rumor Gabung Tim Pemenangan Pilpres, Yenny Wahid Ogah Bareng Cak Imin

3. Kecuali Cak Imin, sekalipun dari NU

Yenny Wahid Bocorkan Kriteria Capres DukungannyaMuhaimin Iskandar atau Cak Imin (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Yenny memastikan, dukungan keluarganya dan para loyalis Gus Dur hanya akan diarahkan kepada salah satu di antara Prabowo atau Ganjar. Sementara Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang menjadi cawapres pasangan Anies Baswedan baginya adalah pengecualian, sekalipun dari kalangan NU.

"Kecuali (Cak Imin). (Alasan) ya udah jelas to ya, nggak usah dibahas lagi," tegasnya.

Baca Juga: Canda Cak Imin di UGM: Anies Liberal dan Harusnya jadi Capres

Tunggul Kumoro Damarjati Photo Community Writer Tunggul Kumoro Damarjati

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya