TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Mendisiplinkan Diri Butuh Proses, Mesti Konsisten dan Telaten

Perubahan hidup yang mendadak bisa membuat stres dan bosan

ilustrasi mendisiplinkan diri (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Kedisiplinan diri sangat penting dan turut mencerminkan integritas dan kualitas dirimu. Sayangnya, kita sering tidak memahami upaya mendisiplinkan diri. Bukannya membiasakan secara bertahap, kamu justru melakukannya secara mendadak.

Padahal mendisiplinkan diri perlu dilakukan secara bertahap. Kamu harus sabar menjalani prosesnya. Hal inilah yang bikin upaya mendisiplikan diri tidak bisa dilakukan mendadak.

1. Merasa terkekang

ilustrasi mendisiplinkan diri (pexels.com/RODNAE Productions)

Upaya mendisiplinkan diri memang penting dilakukan. Mereka yang disiplin bisa menjalani hari-harinya dengan lebih teratur. Semua rutinitas dan kegiatanmu tertata baik tanpa ada yang terbengkalai.

Tapi ini juga tidak bisa dilakukan mendadak, jika memaksakan diri malah bikin kamu merasa terkekang. Pada akhirnya kamu tidak bisa tidak betah menjalani proses pendisiplinan diri.

Baca Juga: 5 Hal Sepele Bisa Buang Waktumu, Ayo lebih Produktif 

Baca Juga: 5 Tanda Seorang Perempuan Ingin Berpisah  

2. Butuh kesabaran

ilustrasi mendisiplinkan diri (pexels.com/Nathan Cowley)

Pada waktu tertentu, timbul keinginan hati berubah jadi orang yang lebih disiplin. Kamu sadar jika kehidupan yang selama ini dijalani jauh dari kata tertata, karena sering bermalasan dan tidak menghargai waktu.

Keinginan berubah jadi lebih disiplin merupakan niat yang baik, tapi perubahan ini juga membutuhkan proses. Kamu tidak bisa langsung berubah total dalam satu waktu. Dirimu perlu bersabar memperbaiki diri dari waktu ke waktu.

3. Bikin kamu cepat bosan

ilustrasi mendisiplinkan diri (pexels.com/RODNAE Productions)

Mungkin kamu mengetahui teman atau kerabatmu bisa berubah dalam sekejap, namun hal tidak berlangsung lama. Perubahan yang sangat mendadak tidak akan bertahan lama. 

Inilah yang menjadi alasan sebaiknya cara mendisplinkan diri dilakukan secara bertahap. Perubahan yang cepat akan membuatmu bosan dan gampang menyerah karena tidak betah. 

4. Butuh sikap konsisten

ilustrasi mendisiplinkan diri (pexels.com/RODNAE Productions)

Usaha mendisiplinkan diri memang butuh perjuangan, Perlu waktu hingga kamu benar-benar jadi disiplin seperti yang kamu inginkan. Kamu perlu membiasakan secara bertahap dan konsisten. Ulangi kebiasaan mendisiplinkan diri dari hari ke hari sampai kamu benar-benar terbiasa dengan keteraturan.

Baca Juga: 5 Trik Atasi Kebosanan dalam Hubungan Asmara, Agar Makin Mesra! 

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya