TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[FOTO] WJNC #7 Jadi Puncak Perayaan HUT Kota Jogja Ke-266

Yuk, intip kemeriahan Wayang Jogja Night Carnival 2022!

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

Yogyakarta, IDN Times - Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022), menjadi puncak dari rangkaian agenda Hari Ulang Tahun (HUT) ke-266 Kota Yogyakarta. Karnaval wayang ini melibatkan lebih dari 500 seniman dari 14 Kemantren di Kota Yogyakarta. 

Masing-masing kemantren menghadirkan beragam tokoh wayang yang dikreasikan dengan apik. Para penari dengan berbagai kostum unik menari sembari mengiringi kendaraan karnaval yang tak kalah epik. Di baliknya, ada persiapan dan latihan selama berbulan-bulan yang dilakukan oleh para seniman dan masyarakat yang terlibat. 

Berikut ini beberapa foto kemeriahan pawai WJNC #7 yang ditangkap kamera, dilansir dari laman resmi Pemerintah Kota Yogyakarta.

1. WJNC #7 Dibuka dengan flashmob dari pelajar Kota Jogja bersama Komunitas Perempuan Berkebaya

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

2. WJNC #7 mengambil cerita Lokananta Arjuna Anugraha. Lokananta adalah seperangkat gamelan dari Suralaya, istana dewa-dewa di kahyangan

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

Baca Juga: Puluhan Ribu Warga Rayakan Ulang Tahun Kota Yogyakarta       

3. Cerita ini diangkat sebagai dukungan terhadap gamelan yang ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda oleh UNESCO

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

4. Masing-masing kemantren menampilkan tokoh-wayang yang berbeda-beda

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

5. Di antaranya, Bathara Durga dari Kemantren Umbulharjo, Bathara Gana dari Kemantren Gedongtengen, dan Bathara Guru dari Kemantren Danurejan

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

6. Sementara, Kemantren Gondomanan menampilkan Arjuna dan Sembadra

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

Baca Juga: 80 UMKM Ikuti Sekati ing Mall #2 Peringati HUT Kota Jogja

7. Masing-masing kendaraan pawai diiringi oleh puluhan pasukan dan penari

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

8. Pertunjukan dikreasikan dengan sepeda BMX hingga sepatu roda. Para peserta menggunakan kostum yang gemerlap sampai menyeramkan

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

9. Ada juga yang mengkreasikan kostumnya dengan barang-barang bekas. Unik, ya!

Wayang Jogja Night Carnival (WJNC) #7 di kawasan Tugu Yogyakarta, Jumat (7/10/2022). (Dok. Pemkot Kota Yogyakarta)

Baca Juga: 10 Agenda Acara HUT Ke-266 Kota Jogja, Wayang Sampai Fashion

Berita Terkini Lainnya