8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan Terjangkau

Ada mie kopyok sampai jamu, dijamin enak semua!

Tak jauh dari Jalan Malioboro, ada sebuah kawasan yang disebut dengan Pakualaman. Di sana berdiri bangunan yang disebut Pura Pakualaman yang dari dulu sampai saat ini menjadi kediaman resmi untuk para Pangeran Paku Alaman dan juga kantor pemerintahan. 

Seiring berkembangnya waktu, Pura Pakualaman juga yang merupakan bangunan bersejarah juga bisa dikunjungi wisatawan pada hari-hari tertentu, lho. Fasilitasnya pun lengkap, termasuk kuliner di sekitarnya. Biar gak bingung mau bersantap apa, yuk, simak rekomendasi kuliner dekat Pura Pakualaman berikut ini!

1. Rujak Es Krim Pak Nardi

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan Terjangkaurujak es krim pakualaman (instagram.com/javafoodie)

Karena Jogja sedang panas-panasnya, makan yang dingin-dingin pasti nikmat! Tak jauh dari Pura Pakualaman, ada Rujak Es Krim Pak Nardi yang merupakan pelopor rujak es krim di Jogja. Rasa pedas dari bumbu rujak, manis dari buah-buahan, dan segar dari es krim, berpadu sempurna dalam mulut. 

Seporsi rujak es krim di sini pun tak mahal, yakni Rp10 ribuan saja. Mau pesan es krim atau rujaknya saja pun bisa. Selain itu tempatnya juga lumayan besar dan bersih, cocok dikunjungi bareng teman. 

Alamat: Jalan Harjowinatan, RT.44/RW.10, Purwokinanti, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 09.00-16.00 WIB

2. Mie Kopyok Mbah Waji

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan TerjangkauMie Kopyok Mbah Waji (google.com/maps/Jaso Jangan Soto)

Jika ingin makan yang berkuah dan panas, coba mampir ke Mie Kopyok Mbah Waji yang telah terkenal legendaris. Tempat barunya nyaman buat dikunjungi karena sudah lebih luas, bersih, dan terdiri dari banyak meja. Didatangi bersama rombongan pun ayo saja!

Semangkuk mie kopyok di sini punya isian yang melimpah, yakni tahu, bakwan, ketupat, bihun, dan masih banyak lainnya yang pasti bikin kamu ekstra kenyang. Ada juga lontong kikil yang rasanya gurih juga gak alot. Harganya pun hanya berkisar Rp15 ribuan, murah 'kan?

Alamat: Jalan Jagalan - Beji Nomor 53, Purwokinanti, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Minggu libur, buka pukul 08.00-16.00 WIB

3. Sop Buntut Pakualaman & Lesehan 50

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan TerjangkauSop Buntut Pakualaman & Lesehan 50 (google.com/maps/Junaidi Achmad)

Sop Buntut Pakualaman & Lesehan 50 bisa jadi rekomendasi kuliner dekat Pura Pakualaman yang mengenyangkan. Pasalnya, aneka menu yang dijual terdiri dari aneka nasi, soto, dan ayam geprek dengan harga murah mulai dari Rp8 ribuan. 

Soto ayam, sop iga, tongseng ayam, nasi goreng ati ampela adalah beberapa menu yang populer di sini. Buat minumnya, kamu bisa pesan berbagai varian jus, kopi, sampai wedangan yang bikin mata makin melek.

Alamat: Jalan Bausasran Nomor 50, Bausasran, Kapanewon Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 10.00-21.00 WIB

4. Warung Empal Bu Warno

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan Terjangkausego empal bu warno (google.com/maps/Rezkiawan Fadhilah)

Tempat makan dekat Pura Pakualaman berikutnya adalah Warung Empal Bu Warno. Ada banyak cabang, tapi yang berlokasi di sini sekaligus sebagai dapur pembuatannya, makanya terasa lebih homey dan punya aroma yang bikin perut makin keroncongan. Lokasinya sendiri masuk di dalam gang sehingga gak memungkinkan buat dilalui kendaraan roda empat.

Meski namanya adalah sego empal atau nasi empal, kamu bisa menemukan jeroan lain seperti lidah, koyor, sampai iso. Seporsinya Rp26 ribuan, sudah termasuk nasi hangat dan semangkuk sup. Sedangkan kalau mau bawa pulang juga bisa dengan kisaran harga Rp36 ribuan per ons. 

Alamat: Purwokinanti, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 07.30 WIB

Baca Juga: 6 Dapur Keraton Jogja dan Fungsinya, Ada yang Khusus Sajikan Teh

5. Jamu Ginggang

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan TerjangkauJamu Ginggang (google.com/maps/Henny TA)

Buat orang Jogja pasti sudah tak asing lagi dengan nama Jamu Ginggang. Ini adalah warung jamu legendaris yang sudah buka sejak tahun 1950-an dan menyediakan beragam jenis jamu, baik untuk anak sampai dewasa. Kini, Jamu Ginggang bukan sekadar tempat minum jamu, tapi bisa juga menjadi destinasi kuliner. 

Pasalnya, banyak jamu yang punya rasa enak dan segar sebagai pelepas dahaga. Sebut saja seperti beras kencur dan kunyit asem yang segelasnya masih dijual dengan harga di bawah Rp10 ribu. Tersedia juga beberapa jenis kudapan seperti kacang goreng sampai tahu bakso yang bisa jadi teman minum jamu.

Alamat: Jalan Masjid Nomor 32, RT.034/RW.09, Kauman, Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.30-20.30 WIB

6. Soto Pak Tembong

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan TerjangkauSoto Pak Tembong (google.com/maps/Soto Pak Tembong)

Cari tempat sarapan di sekitar Pakualaman? Nah, Soto Pak Tembong adalah solusi saat kamu butuh tempat makan pagi yang enak juga hangat. Soto Pak Tembong termasuk legendaris, buka sejak 1965 bikin gak heran kalau pelanggannya pun banyak. 

Harga seporsi soto campur yakni Rp14 ribu, sedangkan soto pisah Rp17 ribu. Biar makin mantap, jangan lupa tambah gorengan, sate-satean, atau babat buat dimakan bareng sotonya, ya!

Alamat: Jalan Gajah Mada Nomor 89, RW.08, Purwokinanti, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 06.00-14.30 WIB

7. Fried Chicken Yunus

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan Terjangkauyunus fried chicken (instagram.com/cheatmealllll)

Fried Chicken Yunus, salah satu rekomendasi ayam kripsi lokal yang selalu ramai pembeli. Lokasinya tidak jauh dari Pura Pakualaman, bahkan bisa dicapai dengan jalan kaki saja selama 5-10 menit. Berupa warung tenda yang tak terlalu besar, tapi harga makanannya murah meriah. 

Jika kebanyakan ayam krispi lainnya dinikmati dengan saus saset, di Fried Chicken Yunus justru pakai sambal yang rasanya pedas tapi nagih. Ayamnya besar-besar dengan harga mulai dari Rp10 ribu, lebih enak dinikmati selagi masih hangat. 

Alamat: Wirogunan, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00-20.00 WIB

8. Sego Telkem

8 Kuliner Dekat Pura Pakualaman Jogja, Legendaris dan Terjangkausego telkem (google.com/maps/Johanes Christian)

Sego Telkem, rekomendasi kuliner malam dekat Pura Pakualaman Jogja yang pasti disukai penikmat makanan pedas. Hanya buka di pinggir jalan dengan sayur sederhana tapi serba pedas seperti oseng soun, oseng tempe, oseng kikil, dan masih banyak lagi lainnya.

Sementara lauknya beragam, mulai dari telur goreng, gorengan, dan sate-satean. Soal harga, tergantung dengan lauk yang kamu pilih, jadi semakin banyak lauk tentu harganya akan semakin mahal. Namun soal rasa, kamu gak perlu meragukannya!

Alamat: Jalan Sultan Agung Nomor 52, Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Minggu libur, buka pukul 18.00-21.00 WIB

Serba lengkap, ada es, soto, sampai tempat minum jamu legendaris, seharian berburu kuliner dekat Pura Pakualaman pun gak akan bosan. Yuk, agendakan sambil jalan-jalan di kawasan Pakualaman yang tenang lagi asri ini!

Baca Juga: 7 Tempat Makan Murah sekitar Stasiun Tugu Jogja Harga Mulai Rp3 Ribuan

Dyar Ayu Photo Community Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya