TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tempat Makan Murah Sekitar UII, Rp 10 Ribu Tetap Kenyang

Cocok buat kantong mahasiswa!

ilustrasi tempat makan murah. (unsplash.com/Baiq Daling)

Daerah sekitar kampus umumnya identik dengan mudah dijumpainya tempat makan murah. Termasuk di sekitar kampus Universitas Islam Indonesia (UII) yang terletak di Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Makanan enak dan murah menjadi surga tersendiri bagi mahasiswa terutama anak kos. Nah, berikut lima rekomendasi tempat makan murah di sekitar kampus UII. Bisa jadi menu andalan tiap akhir bulan, wajib dicatat!

1. Ayam Geprek Hamdalah 

Ayam Geprek Hamdalah (food.grab.com)

Rekomendasi tempat makan murah pertama adalah Ayam Geprek Hamdalah. Lokasinya berada paling dekat dengan kampus UII, sekitar 110 meter dari pintu gerbang.

Meskipun tempat makan ini bernama ayam geprek namun banyak tersedia pilihan lauk lain di antaranya ikan lele, telur, jamur, sosis, tahu, tempe, serta terong.

Harga lauk mulai dari Rp1.000–Rp8 ribu dan nasi putih seharga Rp4 ribu. Kamu juga bisa dengan gratis meminta laukmu digeprek dengan sambel bawang.

Alamat: Jalan Kaliurang km 14,5, Lodadi, Umbulmartani, Kec. Ngemplak, Kabupaten Sleman

Jam operasional: Setiap hari jam 09.00–21.00 WIB

2. Rumah Makan Padang Djuang UII 

Nasi Padang Djuang UII (grabfood)

Nasi padang biasanya menjadi pilihan menu yang disenangi mahasiswa karena porsinya yang mengenyangkan. Padang Djuang UII bisa jadi rekomendasi tempat makan buatmu karena harganya murah. Jaraknya sekitar 600 meter dari kampus UII.

Pilihan menu murah dan beragam mulai dari Rp8 ribu untuk satu porsi nasi padang dengan lauk telur balado atau telur gulai. Tentunya nasi bebas ambil sepuasnya.

Alamat: Jalan Kaliurang km 14, RT 01/RW 30, Nganggrung, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman

Jam operasional: setiap hari jam 08.00–20.00 WIB

Baca Juga: 7 Tempat Makan Murah di Babarsari Jogja, Pilihannya Beragam

3. Rumah Makan Rata-Rata 

Nasi Sayur Rumah Makan Rata-Rata (Google Maps/Arnindhita Lei)

Rumah Makan Rata-Rata cukup banyak dijumpai di beberapa titik di Yogyakarta. Salah satunya berada sekitar 450 meter dari kampus Universitas Islam Indonesia (UII).

Tempat makan ini menjual berbagai olahan sayur dan lauk sederhana seperti tempe, tahu, telur, ikan asin, dan ayam. Menu ini cocok buat mahasiswa yang rindu masakan rumah, tentunya dengan harga yang murah. Satu porsi nasi sayur dijual dengan harga mulai dari Rp4 ribu.

Alamat: Jalan Kaliurang km 14, Tj. Manding, Umbulmartani, Ngemplak, Kabupaten Sleman

Jam operasional: Setiap hari jam 06.00–20.00 WIB

4. Burjo Pamungkas 

Nasi Orak-Arik Burjo (food.grab.com)

Warung burjo tentunya sudah tidak asing bagi warga Jogja, terutama kalangan mahasiswa. Burjo Pamungkas adalah salah satu burjo di sekitar kampus UII, jaraknya sekitar 700 meter.

Selain digunakan sebagai tempat nongkrong, menu makanan di burjo juga menjadi pilihan karena murah. Banyak menu lain yang bisa dipilih selain mie instan, diantaranya adalah nasi telur, nasi orak-arik, dan magelangan.

Alamat: Jalan Degolan, Ngaglik, Umbulmartani, Sleman

Jam operasional: Setiap hari buka 24 jam

Baca Juga: 7 Tempat Makan Murah Dekat UGM, Harga Gak Sampai Rp10 Ribu

Writer

Ajeng Apriliyani

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya