TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penjualan Hewan Kurban di Pasar Ambarketawang Sleman Cenderung Turun

Akibat COVID-19, penjualan tak seramai tahun sebelumnya

Ilustrasi jual beli ternak di pasar hewan.IDN Times/Siti Umaiyah

Sleman, IDN Times - Adanya pandemik COVID-19, membuat penjualan hewan kurban di Pasar Ambarketawang, Gamping, Sleman, DI Yogyakarta mengalami penurunan.

Yuda Andi Nugroho , Kepala UPTD Pasar Hewan Ambarketawang dan Rumah Potong Hewan menjelaskan, pada tahun kemarin, rata-rata per pasaran jumlah sapi yang masuk sekitar 400 ekor. Sedangkan pada tahun ini, sapi yang masuk per pasaran ada 300 ekor.

"Penjualan ada penurunan, rata-rata per pasaran sapi yang terjual ada 45-50 persen dari jumlah sapi yang masuk," ungkapnya pada Jumat (10/7/2020).

Baca Juga: Gombloh Terpilih Jadi Sapi Kurban Presiden Joko Widodo

1. Harga hewan kurban cukup terkendali

Pasar Hewan Ambarketawang. IDN Times/Siti Umaiyah

Untuk harga hewan kurban sendiri, saat ini sudah cukup terkendali dibandingkan dengan awal COVID-19 yang memiliki kecenderungan menurun. Untuk harga sapi dengan bobot normal (300-350 kg), harga yang dibanderol sekitar Rp20-30 juta. Sedangkan untuk harga domba dan kambing rata-rata Rp2-3,5 juta.

"Kalau untuk sapi yang ukuran sekitar satu ton, harganya di atas Rp70-80 juta. Harga sudah mulai normal pada awal Juni lalu," ungkapnya.

2. Pembelinya berasal dari berbagai daerah

Pasar Hewan Ambarketawang. IDN Times/Siti Umaiyah

Menurut Yuda, untuk penjual sapi sendiri didominasi oleh warga dari DIY. Sedangkan untuk pembeli, biasanya datang dari berbagai daerah. Seperti Bandung, Nganjuk, Purworejo, Muntilan, dan lain sebagainya. Untuk mencegah penularan COVID-19 sendiri, saat ini pihaknya telah menyiapkan gerbang disinfektan, tempat cuci tangan, pengecek suhu, dan imbauan melalui spanduk.

"Kita wajibkan semua pakai masker. Kita juga berikan imbauan melalui pengeras suara dan spanduk," terangnya.

Baca Juga: Pemkot Yogyakarta Batasi Penjual Hewan Kurban Dadakan

Berita Terkini Lainnya