Jika kamu mendengar kata Kotagede, mungkin yang terlintas pertama kali adalah berbagai jenis kerajinan dari perak. Kotagede yang terletak di Kabupaten Bantul ini memang terkenal sebagai sentra kerajinan perak.
Sebenarnya di Kotagede tidak melulu tentang wisata kerajinan perak saja lho yang bisa dikunjungi, namun juga bisa melakukan wisata sejarah, sebab wilayah tersebut pernah menjadi ibukota Kerajaan Mataram Islam.
Nah, salah satu destinasi menarik untuk dikunjungi di Kotagede adalah Masjid Gedhe Mataram atau Masjid Agung Kotagede yang berdiri pada abad ke-16.