9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!

Yuk, catat tanggal dan tempatnya

Intinya Sih...

  • Agenda wisata Jogja bulan Juni 2024 penuh dengan konser dan event musik.
  • Acara menarik termasuk Titik Suara, Pameran Abhinaya Karya, konser Westlife, Jogja Violin Fest, dan lainnya.
  • Berbagai festival seperti Pawai Alegoris Harmoni Jogja, KERONTJONG PESISIRAN MATARAMAN, Ekspectanica, Jogetin Fest, dan Festival Balon Udara juga akan digelar.

Tak terasa sudah sampai di pertengahan tahun, padahal sepertinya baru kemari merayakan tahun baru. Waktu berjalan cepat, kamu tampaknya mulai butuh healing dan bersenang-senang. 

Yuk, rencanakan berbahagia dengan mengikuti agenda wisata Jogja sepanjang bulan Juni 2024. Akan ada banyak konser sampai event musik yang bikin kamu antibosan. Gak percaya? Yuk, catat tanggal dan nama acaranya berikut ini!

1. Titik Suara

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Potret Monumen Serangan Umum 1 Maret (google.com/maps/Fathur Rohman)

Titik suara, acara yang oleh UKM Campoer Seni Universitas Teknologi Yogyakarta ini nantinya akan berlangsung di Monumen Serangan Umum 1 Maret pada 2 Juni 2024. Akan dihadirkan band-band musik mahasiswa serta dimeriahkan oleh banyak door prize yang sayang kalau dilewatkan. Apalagi tanpa tiket masuk, pastikan kamu datang mulai pukul 15.00 WIB, ya. 

2. Pameran Abhinaya Karya 2024

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Museum Sonobudoyo (Instagram.com/sonobudoyo)

Museum Sonobudoyo kembali menghelat Pameran Abhinaya Karya 2024. Bertajuk 'Sabda Karya', kamu dapat menyaksikannya di Gedung Saraswati Museum Sononudoyo mulai tanggal 5 Juni-1 Juli 2024. Kamu cukup membeli tiket masuk museum untuk bisa menikmati pameran temporer ini. 

3. Westlife 'The Hits Tour'

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Konser Westlife The Hits Tour 2024 (Dok. Otello Asia)

Setelah dua tahun tak menyambangi Indonesia, boygroup Westlife kembali mengguncang Jogja pada 7 Juni 2024 mendatang di Candi Prambanan. Pastikan kamu tak absen di konser Westlife kali ini dan bisa membeli tiketnya seharga Rp700 ribu untuk kelas festival dan Rp3,5 juta untuk kelas VVIP. 

4. Jogja Violin Fest 2024

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Jogja Violin Fest 2024 (visitingjogja.jogjaprov.go.id)

Buat kamu penikmat musik dari gesekan biola, wajib hadir dalam salah satu agenda wisata bulan Juni 2024 di Jogja berjudul Jogja Violin Fest. Pada tahun ini, mereka akan mengusung tema “Radiate Positivity”, festival ini juga akan menggabungkan elemen-elemen seni, budaya, dan musik etnik serta modern dari berbagai daerah. Nantinya, acara tersebut akan digelar di Monumen Serangan Umum 1 Maret, lho.

5. Pawai Alegoris Harmoni Jogja 2024

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Potret Omah UGM Kotagede (budaya.jogjaprov.go.id)

Mari mengenal pesona Kotagede dengan mengikuti Pawai Alegoris Harmoni Jogja 2024. Mengangkat tema “Harmony in Old Mataram”, akan dibawakan kisah-kisah tentang situs-situs bersejarah di Kotagede yang unik. Catat, acara ini akan diadakan Sabtu, 8 Juni 2024 pukul 15.00 WIB di Jalan Kemasan–Jalan Mondorakan, Kotagede. Gratis!

6. KERONTJONG PESISIRAN MATARAMAN

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Fanny Soegi gabung label musik VtmnD (instagram.com/vindes.ig)

Nonton konser di lapangan atau stadion mungkin sudah biasa, tapi coba dengan menyaksikan hiburan keroncong di Pantai Goa Cemara pada Sabtu, 8 Juni 2024. Dalam acara KERONTJONG PESISIRAN MATARAMAN 'Swara Ibu Sentja', akan hadir fannysoegi x Crownconk ISI Yogyakarta, HAMKRI Bantul, @keronconggendhis, dan @smmyogyakarta. Mulai pukul 15.00-21.00 WIB, kamu cukup membayar retribusi pantai dan parkir buat menikmati acaranya. 

7. Ekspectanica 2024

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!potret JKT48 (instagram.com/jkt48)

Akan jadi salah satu konser musik paling seru di Jogja, Ekspectanica 2024 akan mengundang sederet artis terkenal seperti Dewa-19 feat Virzha, Guyon Waton, JKT48, dan masih banyak lagi. Konser ini akan diadakan selama dua hari, yakni tanggal 8-9 Juni 2024 di Lapangan Panahan Kenari. Jangan lupa amankan tiketmu, ya!

8. Jogetin Fest 2024

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Launching kolaborasi Dagadu dan Shaggydog. (IDN Times/Herlambang Jati Kusumo)

Gak akan kehabisan hiburan selama di Jogja, salah satunya adalah Jogetin Fest 2024. Sudah ratusan tiket terjual dengan harga mulai dari seratusan ribu saja, tapi dengan penampilan musisi kawakan. Sebut saja Shaggydog, Endank Soekamti, MORFEM, dan lain-lain. Pastikan kamu menjadi salah satu yang hadir pada 22 Juni 2024 di Stadion Kridosono nantinya.

9. Festival Balon Udara

9 Agenda Wisata Jogja Juni 2024, Banyak Konser Keren!Obelix Village(instagram.com/obelixvillage)

Obelix Village untuk kali kedua akan menghelat Festival Balon Udara dan masih menjadi satu-satunya yang ada di Jogja! Akan diadakan pada 30 Juni 2024 mulai pukul 05.00 WIB, harga tiketnya mulai dari Rp50 ribuan saja. Tiket tersebut sudah termasuk Atraksi Balon Udara dan akses ke seluruh area di Obelix Village. 

 

Gak kaleng-kaleng agenda wisata Juni 2024 di Jogja. Konser, pameran seni, bahkan festival balon udara telah dipersiapkan buat menghibur kamu. Jangan lupa, jaga kesehatan biar tak terlewat acara idamanmu, ya!

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya