9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!

Tempat wisata di Jogja yang gak bikin anak bosan!

Beberapa waktu ke depan, murid-muris akan menikmati libur panjang sekolah. Apabila Jogja menjadi pilihan destinasi kunjunganmu, ini adalah pilihan tepat! Bukan tanpa alasan, selain budayanya yang kental, Jogja mempunyai ratusan tempat menyenangkan dan ramah anak.

Berikut 9 tempat wisata anak di Jogja untuk libur panjang, mulai wisata edukasi sampai wahana permainan air!

1. Taman Pintar

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Ilustrasi Taman Pintar Yogyakarta. (Dok. Istimewa)

Membawa anak ke Jogja, sepertinya tak lengkap tanpa mampir ke Taman Pintar. Lokasinya yang berada di tengah kota, ditambah memiliki banyak wahana seru yang bisa dimainkan.

Ada banyak fasilitas yang bisa dimainkan, ditambah ada beberapa wahana permaianan yang baru. Kamu juga bisa melipir ke Shopping Book Center untuk belanja buku anak yang murah.

Alamat: Jalan Panembahan Senopati Nomor 1-3, Ngupasan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Buka setiap hari mulai pukul 08.30-16.00 WIB

2. Sonobudoyo

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Pagelaran di Museum Sonobudoyo (instagram.com/sonobudoyo)

Museum Sonobudoyo banyak mempunyai hal yang menarik perhatian. Di tempat ini belajar sejarah dijamin gak bikin bosan, selain bisa melihat langsung benda bersejarah juga bisa melalui teknologi realitas virtual (VR) yang menyenangkan dan penuh warna. Dalam waktu tertentu, ada juga gelaran wayang dan pemutaran film pendek gratis!

Alamat: Jalan Pangurakan Nomor 6, Ngupasan, Kapanewon Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Senin libur, buka pukul 08.00-21.00 WIB

Baca Juga: Aria Rooms and Pool, Tempat Berenang di Sleman dengan Nuansa Bali

3. Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala. (museum.kemdikbud.go.id)

Punya anak atau keponakan yang suka pesawat atau ingin jadi tentara? Yuk wisata ke Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala. Koleksinya beragam, mulai diorama peristiwa bersejarah, foto tokoh-tokoh penting dalam TNI AU, dan pesawat-pesawat yang pernah digunakan saat masa peperangan Indonesia. Tak kalah menarik tiket masuknya cuma Rp6 ribu per orang!

Alamat: Kompleks Pangkalan Udara Adisucipt, Jalan Raya Janti, Karang Janbe, Maguwoharjo, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.30-16.00 WIB

4. Gembira Loka Zoo

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Ilustrasi pengunjung bonbin. (instagram.com/gembiraloka.zoo)

Wisata anak di Jogja untuk libur panjang yang wajib masuk list kunjunganmu adalah Gembira Loka Zoo. Si kecil dijamin senang menyaksikan hewan-hewan dalam berbagai kategori yang selama ini mungkin masih asing buat mereka.

Ada juga wahana dan permainan menarik seperti memberi makan hewan, ATV, terapi ikan, sampai speed boat.

Alamat: Jalan Kebun Raya Nomor 2, Rejowinangun, Kapanewon Kotagede, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.30-16.00 WIB

5. Kids Fun

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Kids Fun Jogja (instagram.com/kids_fun_yogyakarta)

Agar anak tak melulu main gadget, ajak mereka main ke Kids Fun yuk! Terdapat 31 wahana permainan ramah anak yang bisa dimainkan termasuk waterpark, gokart, flying fox, dan lain-lain.

Selain bisa dimainkan anak sendiri, beberapa wahana di Kids Fun Jogja bisa dilakukan bersama-sama keluarga. 

Alamat: Jalan Wonosari No.KM 10, Asem Ngecis, Sitimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00-18.00 WIB

6. Sindu Kusuma Edupark

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Sindu Kusuma Edupark (google.com/maps/chusni hidayad (chusni h))

Destinasi rekreasi di Jogja berikutnya adalah Sindu Kusuma Edupark. Di dalamnya terdapat 17 wahana yang tak hanya bikin anak senang, tapi juga orang dewasa. Beberapa wahana di antaranya adalah kora-kora, family coaster, montor tumbur, roti puter, dan masih banyak lagi lainnya. 

Alamat: Jalan Jambon, Sinduadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Senin libur, weekdays buka pukul 10.00-17.00 dan weekend buka pukul 09.00-17.00 WIB

7. Taman Pelangi Jogja

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Taman Pelangi Jogja (instagram.com/tamanpelangijogja)

Jika wisata anak di Jogja sebelumnya cocok didatangi saat pagi sampai sore, berbeda dengan Taman Pelangi Jogja yang lebih menarik dikunjungi saat malam hari. Wisata yang satu ini menawarkan pemandangan berupa lampion dengan berbagai bentuk dan warna.

Di tempat ini juga disewakan berbagai permainan tradisional seperti egrang dan hulahop. Asyik kan?

Alamat: Jalan Ring Road Utara, Jongkang, Sariharjo, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 17.00-22.00 WIB

Baca Juga: 5 Resto Ramah Anak di Jogja, Bikin Betah Bermain Bareng Keluarga

8. Mini Zoo Jogja Exotarium

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Mini Zoo Jogja atau Jogja Exotarium (Instagram.com/jogjaexotarium)

Sesuai namanya, Mini Zoo Jogja Exotarium adalah kebun binatang kecil dengan banyak permainan buat anak. Misalnya memberi makan kura-kura, main bebek kayuh, naik becak mini, terapi ikan, dan lain-lain. Harga tiket masuk per orang Rp20 ribu, tersedia juga berbagai macam paket permainan yang bisa diikuti bareng keluarga.

Alamat: Jalan Kabupaten Nomor 99 Duwet, Duwet, Sendangadi, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.30-16.00 WIB

9. Diorama Arsip Jogja

9 Wisata Anak di Jogja untuk Libur Panjang, Siap-siap Piknik!Diorama Arsip Jogja (IDN Times/Dyar Ayu)

Diorama Arsip Jogja merupakan destinasi wisata edukasi yang terletak di belakang gedung Grhatama Pustaka. Anak-anak gak akan rewel, karena di sini menyuguhkan sejarah tentang Jogja dalam empat abad sejarah dari masa Panembahan Senopati hingga saat ini, menggunakan realitas virtual (VR). Ruangannya juga ber-AC, pasti betah!

Alamat: Jalan Wonocatur, Wonocatur, Banguntapan, Kapanewon Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Senin libur, buka pukul 09.00-14.20 WIB

Itulah deretan wisata untuk-anak di Jogja saat libur panjang. Beberapa tempat juga saling berdekatan, jadi, bisa dikunjungi dalam sehari. Saatnya berlibur!

Baca Juga: Filosofi Sayur Lodeh Kluwih, Makanan Wajib Ada di Keraton Jogja

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya