5 Tempat Makan dengan Vibes Rumah Nenek di Jogja, Bikin Nostalgia

Rumah nenek memang selalu punya tempat spesial di hati. Tempat yang biasanya hanya dikunjungi setahun sekali ini menyimpan banyak memori masa kecil yang tak terlupakan. Nah, di Jogja, ada beberapa tempat makan dengan vibes rumah nenek yang bikin kita sejenak kembali ke masa lalu. Penasaran? Yuk kita ulas bareng!
1. Kedai Rukun Local Cuisine and Brew
Kedai Rukun menawarkan suasana khas rumah jadul namun hangat seperti rumah nenek. Letaknya yang berada di tengah perkampungan, tidak membuat kedai ini sepi pengunjung. Menu yang spesial mampu membuat pengunjung ketagihan.
Mereka menghadirkan hidangan jawa rumahan yang dimasak secara tradisional dengan resep keluarga. Kamu bisa mencoba menu nasi ramesan, harang asem, ayam gepuk, dan cumi cabai ijo.
Kalau mampir kesini, jangan lupa pesan es susu tape karena kamu akan sulit menemukannya di tempat lain. Oh ya, di sini tidak menyediakan parkir untuk mobil, jadi sebaiknya kamu naik kendaraan roda dua.
Lokasi: Gang Darussalam, Kadipiro, Ngestiharjo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam buka: Setiap hari pada pukul 12.00 - 21.00 WIB.
2. Ojo Dhumeh Resto and Cafe
Ojo Dhumeh Resto mengusung konsep rumah joglo lawas dengan halaman luas. Di depannya juga ada beberapa gazebo yang bisa dipakai untuk makan sekaligus menikmati udara segar.
Mereka menyajikan hidangan comfort food, seperti sop buntut, ayam goreng, iga bakar, dan beragam nasi goreng. Selain makanan lokal, menu ala western juga tersedia di sini. Kamu bisa coba beef black pepper dan chicken steak.
Aneka minuman jadi menu mulai kopi, susu, squash, dan smoothies. Minuman tradisional seperti wedang uwuh, gula asem, dan teh kayu manis juga tersedia.
Alamat: Selo, Jalan Samas, Sidomulyo, Kec. Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam buka: pukul 12.00 - 23.00 WIB.
3. Omah Nongkrong Berbah
Tempah makan ini memiliki bangunan limasan kayu dengan halaman rumput hijau yang luas membawa kesan seperti kembali ke tahun 80-an.
Restoran Omah Nongkrong Berbah menyajikan makanan Jawa, yaitu brongkos, sayur lodeh, sayur asem, dan camilan seperti mendoan, singkong goreng, bakwan jagung, dan lainnya. Menariknya, sebagian besar makanan yang dihidangkan berasal dari kebun sendiri, seperti kacang panjang, bayam, kangkung, dan terong.
Mereka juga menyajikan aneka macam kopi, seperti kopi tubruk, kopi godhok gula jawa, kopi blandong, dan kopi susu gula aren. DI resto ini, kamu bisa menyeruput minuman hangat sambil menikmati kebun sayur dan tanaman hias yang nampak terawat.
Lokasi: Sumber Lor, Kalitirto, Kec. Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam buka: Setiap hari pada pukul 11.00 - 19.00 WIB.
4. Cengkir Heritage Resto
Perkakas serba kayu dan tanah liat yang digunakan di Cengkir Heritage Resto and Coffee membuat kesan jadul dan alami. Menu rumahan yang disajikan mirip dengan masakan nenek di kampung karena diolah secara tradisional.
Beberapa menu yang tersaji adalah ayam bacem, ayam goreng, tempe garit, ikan pindang, terong balado, perkedel kentang, tahu bacem, dan menu comfort lainnya. Karena menggunakan konsep prasmanan, kamu bisa pilih lauk dan sayur sesuai selera.
Lokasi: Jalan Sumberan 2 No.4, Ngentak, Sinduharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam buka: Setiap hari (kecuali Selasa) pukul 11.00 - 21.00 WIB.
5. Warung Kepik Sawah
Terletak di pedesaan berpanorama indah, Warung Kepik Sawah menyediakan makanan tradisional Indonesia dan soda sarsaparilla, minuman soda yang punya rasa khas mirip root beer.
Menu yang mereka sajikan sangat lengkap. Mulai dari ayam, bebek, gurami, nila, lele, sapi, belut, dan udang. Mereka juga menyediakan aneka sayur, sambal, dan camilan. Garang asem dan gadon jadi hidangan spesial mereka.
Lokasi: Jalan Ngapak - Kentheng, Area Sawah, Sidoagung, Kec. Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Jam buka: Senin - Kamis dan Sabtu - Minggu pukul 10.00 - 22.00 WIB.
Bagi kamu yang berada di Jogja, mengunjungi salah satu resto di atas bisa jadi obat kangen pada rumah nenek. Bukan hanya rasa masakan dan suasananya saja, restoran dengan vibes rumah nenek bisa menghadirkan kenangan akan masa indah yang pernah terjadi dalam hidup.