4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobile

Cukup mudah dikontrol

Intinya Sih...

  • Senjata Uzi mudah dikontrol dan cocok untuk pemain pemula.
  • Uzi memiliki rate of fire tertinggi di PUBG Mobile, memudahkan tembakan.
  • Uzi mudah ditemukan di berbagai map, namun memiliki kelemahan tersendiri.

Salah satu kesulitan dalam memainkan PUBG Mobile adalah mengontrol recoil senjata. Setiap senjata memiliki tingkat recoil atau hentakan senjata yang berbeda-beda. Hal ini tentu cukup menyulitkan para pemain dalam mengontrol akurasi tembakannya, khususnya bagi player pemula.

Nah, untuk kamu yang baru bermain PUBG Mobile sebaiknya memilih senjata mudah dikontrol, salah satunya Uzi. Selain mudah dikontrol, senjata berjenis SMG ini memiliki beberapa kelebihan lain yang bisa memudahkan para player pemula dalam pertempuran. Yuk, cek apa saja kelebihannya pada artikel di bawah ini!

1. Rate of fire tinggi

4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobileilustrasi menggunakan senjata UZI (dok. Level Infinite/PUBG Mobile)

Rate of fire merupakan kecepatan senjata dalam menembakkan peluru. Setiap senjata di PUBG Mobile memiliki rate of fire yang berbeda-beda. Semakin tinggi rate of fire pada senjata, semakin banyak jumlah peluru yang ditembakkan dalam waktu tertentu.

Uzi merupakan senjata sub-macine gun dengan rate of fire tertinggi di game ini. Jadi, senjata ini cocok untuk para pemula agar tembakannya lebih banyak mengenai musuh. 

2. Senjata dan peluru mudah ditemukan

4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobileilustrasi menemukan senjata UZI (dok. Level Infinite/PUBG Mobile)

Seperti diketahui, PUBG Mobile memiliki banyak varian senjata yang tersebar di seluruh tempat dalam peta. Setiap senjata memiliki tingkat ketersediaan yang berbeda-beda. Jenis senjata SMG menjadi senjata yang paling banyak ditemui, tak terkecuali Uzi.

Senjata Uzi dengan peluru 9mm-nya mudah ditemukan di tempat terpencil atau rumah-rumah yang ada di pinggiran. Hal ini memudahkan pemain pemula yang biasanya turun di tempat-tempat pinggiran yang tidak ramai. Namun, sebaiknya pelajari juga senjata lain untuk antisipasi jika bertemu musuh sebelum menemukan senjata Uzi.

3. Minim recoil

4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobileilustrasi menembak menggunakan UZI (dok. Level Infinite/PUBG Mobile)

Mengontrol recoil menjadi "momok" tersendiri bagi pemain pemula di PUBG Mobile. Namun jangan mengkhawatirkan masalah recoil jika kamu menggunakan senjata Uzi. 

Senjata ini memiliki recoil atau hentakan senjata yang cukup minim, sehingga lebih mudah untuk dikontrol. Jadi, Uzi cocok bagi pemain pemula agar tembakannya lebih akurat untuk mengenai musuh.

Baca Juga: 5 Alasan Arena Breakout Layak Dimainkan Pencinta Game FPS

4. Ada di semua map

4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobileilustrasi menemukan senjata UZI (dok. Level Infinite/PUBG Mobile)

PUBG Mobile memiliki 7 map yang bisa dipilih, yaitu Erangel, Sanhok, Miramar, Vikendi, Karakin, Nusa, dan Livik. Setiap map memiliki ketersediaan jenis senjata yang berbeda-beda. Sebagai contoh senjata MK12 yang hanya tersedia di map Nusa dan Livik. 

Namun ada beberapa jenis senjata yang tersedia di semua map, salah satunya Uzi. Dengan adanya Uzi di semua map, akan memudahkan pemain pemula jika ingin bermain di map manapun.

Kelemahan senjata UZI yang perlu diperhatikan

4 Alasan Senjata Uzi Cocok untuk Pemula di PUBG Mobileilustrasi menemukan senjata UZI (dok. Level Infinite/PUBG Mobile)

Setiap senjata pasti memiliki kelemahannya tersendiri. Terlepas dari banyaknya kelebihan yang dimiliki senjata Uzi, ada beberapa kelemahan yang mesti diperhatikan, berikut diantaranya:

  • Rate of fire yang tinggi membuat peluru cepat habis.
  • Hanya bisa dipasang scope reddot dan hologram.
  • Attachment sulit ditemukan.
  • Damage tidak terlalu tinggi.
  • Tidak efektif untuk menembak jarak jauh.

Dengan segala kelebihannya, senjata Uzi bisa menjadi pilihan yang cocok bagi pemain pemula untuk membantu memulangkan musuh ke lobby. Namun senjata ini hanya cocok untuk pertarungan jarak dekat, jadi kuasai juga jenis senjata lain untuk pertarungan jarak menengah dan jarak jauh. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game Kompetitif di Nintendo Switch, Siap Mabar

Yayan Alvredo Photo Community Writer Yayan Alvredo

Patient, Focus, Dicipline

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya