Rekomendasi Game Google Doodle yang Edukatif dan Informatif

Yuk, kita bermain sambil belajar!

Google Doodle selalu menjadi salah satu hal yang dinanti ketika hari besar tiba. Baik itu dalam memperingati kelahiran seorang tokoh terkenal ataupun peristiwa bersejarah, Google akan membuatkan permainan yang sesuai dengan tema peringatan tersebut. Permainan-permainannya terkenal sederhana tapi menghibur.

Ternyata, ada beberapa permainan Google Doodle yang tidak hanya mengasyikkan untuk dimainkan, tetapi juga edukatif dan menyajikan informasi menarik. Apa saja permainan-permainan itu? Yuk, simak daftarnya di bawah ini!

1. Scoville

Rekomendasi Game Google Doodle yang Edukatif dan Informatifpermainan Scoville (dok. Google/Scoville)

Google Doodle Scoville diluncurkan pada tahun 2016 untuk memperingati ulang tahun Wilbur Scoville, seorang ahli kimia yang pertama kali memperkenalkan cara mengukur tingkat kepedasan cabai. Scoville dikatakan merupakan salah satu orang pertama yang mengajukan ide susu sebagai penangkal rasa pedas. Karenanya, dalam permainan ini kamu akan berperan sebagai es krim yang bertugas mengalahkan berbagai macam jenis cabai. Ada lima cabai yang harus kamu kalahkan, yaitu bell pepper, jalapeno pepper, cayenne pepper, ghost pepper, dan trinidad moruga scorpion pepper.

Bukan hanya bisa mendapat keseruan bermain, kamu juga bisa mendapat pengetahuan-pengetahuan menarik. Itu karena setiap kali kamu akan melawan jenis cabai yang baru, Google Doodle ini akan memunculkan fakta menarik mengenai cabai itu. Faktanya bisa mengenai tingkat kepedasan, asal nama, dan lainnya. Penasaran dengan permainan dan informasi yang diberikan? Yuk, mainkan Scoville dengan mengetik “scoville google doodle” pada halaman pencarian Google!

2. History of Pizza

Rekomendasi Game Google Doodle yang Edukatif dan Informatifpermainan History of Pizza (dok. Google/History of Pizza)

Sebagai salah satu makanan paling terkenal di muka bumi, tidaklah mengherankan apabila Google Doodle membuat permainan mengenai Pizza. Pada permainan ini, kamu akan diminta untuk memotong berbagai macam pizza sesuai dengan topping yang diminta. Semakin akurat potonganmu, maka akan semakin banyak bintang penghargaan yang didapat.

Permainan History of Pizza menampilkan 11 macam pizza, mulai pepperoni pizza yang klasik hingga dessert pizza. Setiap kali kamu sedang memainkan satu jenis pizza, kamu bisa menekan lambang pizza yang berada di samping nama pizza tersebut. Nantinya, kamu akan melihat berbagai informasi mengenai pizza itu, termasuk bahan-bahannya, asal tempatnya, hingga keunikannya. Walaupun Google Doodle yang satu ini tidak mencapai Indonesia, kita masih bisa memainkannya dengan masuk ke laman google.com/doodles/celebrating-pizza.

Baca Juga: 8 Game Life Simulation di Android, Bisa Kerja dan Bangun Keluarga

3. Coding

Rekomendasi Game Google Doodle yang Edukatif dan Informatifpermainan Coding (dok. Google/Coding)

Siapa yang bilang bahwa belajar coding adalah hal yang susah? Dalam rangka merayakan 50 tahun sejak pertama dibuatnya bahasa pemrograman untuk anak-anak, Google meluncurkan permainan Coding. Google Doodle yang satu ini berbeda dengan kedua Google Doodle sebelumnya. Kali ini, tidak ada informasi yang diberikan di sela-sela permainan. Namun, Coding tetap tidak kalah edukatifnya.

Tugasmu dalam permainan ini adalah untuk membantu seekor kelinci mendapatkan wortel-wortel. Cara untuk menggerakan kelinci itu adalah dengan memasang berbagai instruksi gerakan, seperti instruksi untuk maju satu langkah, belok kanan, belok kiri, dan lainnya. Ada enam level tersedia, dan jika kamu berhasil menemukan jalan terefektif, maka kamu akan mendapatkan lencana di level tersebut. Coding dapat diakses dengan mengetik “google doodle coding.”

 

Baik kamu ingin belajar mengenai jenis-jenis cabai, mencari informasi mengenai berbagai macam pizza, ataupun mengasah otak dengan membuat coding, Google Doodle punya semuanya. Yuk, mainkan semua Google Doodle di atas dan serap informasi yang bisa didapat! Permainan mana yang menjadi favoritmu?

 

Sumber:

  • “Wilbur Scoville’s 151st Birthday”, diakses dari https://www.google.com/doodles/wilbur-scovilles-151st-birthday
  • “Celebrating Pizza”, diakses dari https://www.google.com/doodles/celebrating-pizza
  • “Celebrating 50 years of Kids Coding”, diakses dari https://www.google.com/doodles/celebrating-50-years-of-kids-coding

Baca Juga: Latih Logika Kamu melalui 5 Situs Game Ini, Gratis!

Helmi Elena Photo Community Writer Helmi Elena

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya