Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
PSS hadapi Persiba di laga perdana tanpa Terens Puhiri.
PSS hadapi Persiba di laga perdana tanpa Terens Puhiri. (pssleman.id)

Intinya sih...

  • Pemain optimistis hadapi laga lawan Barito Potera

  • Semangat juang pemain bertambah dengan kehadiran suporter

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Sleman, IDN Times - PSS Sleman bakal menghadapi duel krusial melawan PS Barito Putera di Stadion Maguwoharjo pada hari Sabtu (31/1/2026) malam.

Jelang laga pekan ke-18 Grup Timur Pegadaian Championship 2025/2026, Laskar Sembada mendapatkan dukungan kuat berupa kehadiran supoter secara langsung di sesi latihan di Lapangan Pakembinangun, pada hari Kamis (29/1/2026) sore.

Penyerang Sayap Laskar Sembada, Terens Puhiri mengaku dukungan tersebut membuat para pemain termotivasi lebih untuk meraih kemenangan dari Laskar Antasari.

“Saya pikir juga dengan suporter kemarin datang itu mendapatkan energi buat kita untuk pertandingan besok,” ujarnya di sesi jumpa pers H-1 pertandingan pada hari Jumat (30/1/2026) malam di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

1. Pemain optimistis hadapi laga

Menurut Terens, kehadiran suporter juga menciptakan optimisme bagi seluruh personel tim untuk memenangkan duel krusial ini dengan dukungan kuat dari para pemain menjalankan instruksi dari tim pelatih.

“Saya pikir kita akan memberikan kemenangan untuk pertandingan besok. Dan pastinya juga yang paling penting, kami akan mengikuti semua instruksi dari tim pelatih,” jelasnya.

PSS Sleman sendiri terus memaksimalkan persiapan jelang laga kontra PS Barito Putera. Dukungan langsung dari suporter di sesi latihan diharapkan menjadi tambahan energi positif bagi tim untuk tampil penuh determinasi dan semangat juang tinggi pada pertandingan mendatang.

2. Semangat juang pemain bisa bertambah

Suporter PSS Sleman. (Instagram.com/pssleman.id)

Kehadiran suporter untuk mendukung tim kesayangannya itu juga mendapatkan apresiasi dari Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis. Ia menjelaskan kehadiran suporter di latihan menjadi motivasi serta semangat juang bertambah bagi para pemainnya untuk meraih kemenangan. Bukan sekadar bentuk dukungan moral, tetapi juga menjadi bukti kuatnya ikatan emosional antara tim dan pendukungnya.

“Artinya kedatangan suporter di latihan kemarin menjadi motivasi tersendiri. Karena dengan kedatangan mereka, harapan suporter untuk kita memenangkan pertandingan besok. Ini menjadi motivasi dan semangat juang bertambah,” jelas Ansyari Lubis pada sesi jumpa pers setelah latihan resmi pada hari Jumat (30/1/2026) malam WIB.

3. Pemain diharapkan main ngotot

Pelatih Kepala PSS Sleman, Ansyari Lubis. (instagram.com/pssleman)

Anysari menekankan dukungan suporter harus dibalas dengan kerja keras, disiplin, dan termotivasi meraih kemenangan.

“Artinya kita tidak terlepas dukungan dari para suporter. Jadi ketika mereka memberikan dukungan, seluruh pemain juga akan memberikan seluruh kemampuannya untuk pertandingan besok,” katanya.

Ansyari berharap dukungan langsung dari suporter di sesi latihan menjadi pemantik semangat penggawa PSS tampil ngotot dan pantang menyerah di laga krusial nanti.

Editorial Team