Wahyu Tri Nugroho. (Dok. Istimewa)
Pilihan Wahyu Tri, karena ia merasa punya kedekatan tersendiri dengan PSIM Jogja. "Saya tumbuh dan menetap di kota ini. Di mana pun saya bermain, saya selalu kembali ke kota ini, dan saya yakin musim ini waktu yang tepat ikut berjuang bersama,” kata mantan penjaga gawang Tim Nasional ini.
Wahyu Tri malah juga sudah menarget dirinya sendiri untuk musim depan. Dirinya ingin membawa PSIM Jogja lolos ke liga 1. “Semoga musim ini bisa lolos ke liga 1, karena mimpi saya pribadi bisa ikut mengukir sejarah untuk Kota Yogyakarta. Saya yakin semua pemain dan semua elemen di tim ini ingin melihat PSIM bermain di Liga 1 musim depan seperti yang diimpikan dan inginkan semua suporter PSIM,” kata dia.